- Pj Bupati Batang Pastikan Kesiapan Destinasi Wisata Sambut Turis
- Kawasan Wisata di Karanganyar Aman Dikunjungi
- Gunakan KAIS, KAI Pantau di Wilayah Daop 6 Yogyakarta
Baca Juga
Griya Merbotan bisa menjadi salah satu pilihan akomodasi penginapan yang direkomendasikan bagi wisatawan yang tengah berkunjung ke Demak.
Selain letaknya yang strategis dan amat dekat dengan pusat keramaian Alun-alun dan Masjid Agung Demak, setelah menjalani renovasi, ketersediaan jumlah kamar pun bertambah.
Menurut Saefulloh, selaku pengelola penginapan di jalan Kyai Jebat Petengan tersebut. Penginapan yang dikelolanya, kini menawarkan sebelas kamar berpendingin ruangan yang dilengkapi fasilitas televisi dengan harga 150 ribu rupiah permalam.
Informasi pun ditambahkan pegawai Dinas Pariwisata Demak Safaat yang tengah melangsungkan monitoring, Rabu (16/4).
“Fasilitas ruang tamu, ruang makan dan situasi lingkungan penginapan nampak sejuk dan asri,” ujarnya.
Bahkan dirinya menyebut, penginapannya juga menawarkan bagi para pengunjung dapat memperoleh informasi lebih lanjut dan reservasi dengan menghubungi kontak ponsel di 085890300020, atas nama Saefulloh selaku pengelola penginapan.
- Agrowisata Sekar Aji, Destinasi Pilihan di Tepi Sungai Demak
- Lumbung Padi Tertua se Asia Tenggara Tersembunyi di Jantung Kota Demak
- Taman Bogorame, Oase di Tengah Teriknya Demak