Garda Pemuda NasDem genap berusia 11 tahun. Diusianya yang masih sangat muda, Garda Pemuda NasDem konsisten dalam berbagai gerakan sosial yang ditujukan pada masyarakat.
- Peran 02 Jateng : Anak Muda Demak Condong ke Gibran
- Gibran Inginkan Pelestarian Ekosistem Laut Tetap Permudah Nelayan
- Prabowo Ajak Relawan Bentuk Rumah Djoeang Di Setiap Daerah
Baca Juga
Hal ini menjadi komitmen Ketua DPW Garda Pemuda NasDem Jawa Tengah Dandan Febri Herdiana S.E.,M.M. ditengah perayaan ulang tahun Garda Pemuda, di kantor DPW NasDem, Jalan Madukoro, Marina, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Peringatan HUT Garda Pemuda berlangsung serentak se-Indonesia itu, mengusung tema "Peran Strategis Pemuda : Merajut Kebangsaan, Merawat Kemanusiaan, yang menunjukkan komitmen sayap Partai NasDem ini untuk terus mengawal gerakan kemanusiaan dan kebangsaan".
Garda Pemuda Jawa Tengah sendiri, mengikuti perayaan HUT Garda Pemuda secara daring yang diikuti dengan pemotongan tumpeng dan dilakukan serentak di 34 Provinsi maupun Kabupaten Kota di wilayah masing-masing.
Dimana Untuk potongan tumpeng diserahkan kepada Pengurus DPW Garda Pemuda Jawa Tengah termuda, saudara Kiki dari Wonosobo.
Dandan mengungkapkan, tepat pada hari ini 14 Juli 2022, Garda Pemuda NasDem genap berusia 11 tahun sebuah perjalanan panjang yang akan terus dimaknai dengan berbagai gerakan yang berorientasi pada kemanusiaan.
"Tak berhenti sampai di sini, ke depannya Garda Pemuda NasDem akan terus melakukan gerakan kemanusiaan," tandasnya.
Terbaru, tanggal 11 Juli lalu DPW Garda Pemuda melaksanakan secara serentak potong sapi kurban di 34 Provinsi se Indonesia saat perayaan Idul Adha untuk masyarakat.
Dimana DPW Garda Pemuda NasDem Jawa Tengah mendapatkan bantuan 2 ekor sapi dari Ketum Prananda SP dan Wakil Ketua MPR RI Ibu Lestari Moerdijat.
Dengan memotong hewan Kurban, diharapkan bermanfaat untuk masyarakat membutuhkan menyusul peralihan masa keterpurukan pandemi covid dan kembali bangkit membutuhkan proses waktu yang panjang.
"Prinsip merajut kebangsaan adalah agar kita menjadi pelopor agar sesama anak bangsa ini terutama anak mudanya bersatu padu dan tidak tercerai berai dalam politik identitas,” terangnya.
Terkait persiapan Pemilu 2023, Dandan menegaskan meskipun pelaksanaan masih dua tahun kedepan namun diakuinya perbincangan (tentang pemilu) sudah mulai hangat.
Ketua Umum Garda Pemuda Prananda Surya Paloh bahkan menginisiasi para pemuda untuk merajut semangat kepemudaan dan kebangsaan untuk menghindarkan politik identitas dan polarisasi di masyarakat pada pemilu mendatang.
Sebagai informasi, 28 Agustus mendatang Garda Pemuda akan melakukan kegiatan tanam mangrove serentak di sembilan lokasi pesisir dari daerah Brebes hingga Rembang.
Dandan berharap, gerakan tersebut menjadi motivasi para kaum muda agar terus menebar kebaikan untuk masyarakat dalam mencintai lingkungan dan menjaga alam.
- KPU Dan Bawaslu Papua Belepotan Di Sidang MK
- Dialog 5 Rektor HPN dan HUT Ke-78 PWI: Fanatisme pada Pemimpin Itu Boleh Tapi Harus Lebih Cintai Indonesia.
- Gencar Safari Politik, PDI-P Karanganyar Giliran Sambangi DPD PAN