Jelang Libur Waisak, Pengunjung DTW Candi Gedongsongo Dekati Angka 2.500 Orang

Menjelang libur Hari Raya Waisak, Candi Gedongsongo menjadi destinasi wisata pilihan bagi warga Jawa Tengah dan sekitarnya menikmati liburan panjang akhir tahun.


Seperti diketahui, dalam SKB 3 Menteri disebutkan bahwa tanggal 16 Mei 2022 ditetapkan sebagai Hari Raya Waisak 2566 BE bagi umat Budha. Sehingga jawaban tanggal 16 Mei 2022 apakah libur, maka jawabannya tanggal tersebut akan menjadi hari libur nasional.

Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Candi Gedongsongo, Siyamto mengatakan, Daya Tarik Wisata (DTW) yang dikelola Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Semarang, Jawa Tengah itu, jumlah pengunjung di akhir pekan ini saja mulai merangkak.

"Tercatat, untuk akhir pekan ini saja jumlah pengunjung mendekati angka 2.500 orang," kata Siyamto, Minggu (15/5) petang.

Ia mencoba membandingkan pada saat libur lebaran kemarin sebanyak 3000 orang pengunjung.

Bahkan, dengan ketersediaan 50 titik kantong parkir yang ada di sekitar Candi Gedongsongo membuat wisatawan terasa nyaman.

Ia mengungkapkan, sejak pelonggaran  yang diberikan bagi pelaku perjalanan dalam negeri (PPDN) rupanya perlahan mendongkrak animo kunjungan ke Candi Gedongsongo.

Pihaknya juga bersyukur, sebagai pengelola DTW Candi Gedongsongo pelonggaran PPDN bagi kunjungan di Candi Gedongsongo cukup berpengaruh kepada kehidupan masyarakat sekitar Candi Gedongsongo.

Kendati pelonggaran telah diberikan, namun sebagai pihak bertanggungjawab atas DTW Candi Gedongsongo protokol kesehatan COVID-19 menjadi prioritas utama pengunjung boleh masuk.

Langkah-langkah pencegahan COVID-19 di lokasi wisata terus diperketat diantaranya, penerapan PeduliLindungi dan vaksinasi tenaga pelayan pariwisata pun telah dilaksanakan.

Sebelumnya, diakui sejumlah warga sekitar Candi Gedongsongo masih adanya ketakutan masyarakat untuk berlibur dikarenakan informasi dan sosialisasi keamanan aktivitas wisata yang dilakukan oleh Pemkab Semarang belum bisa diserap secara meyeluruh.

"Bersyukur, perlahan kunjungan wisatawan mulai menunjukkan arah mengembirakan. Meski sampai hari ini pengunjung ke Candi Gedongsongo memang belum pulih 100 persen," aku Slamet, seorang warga sekitar Candi Gedongsongo.

Sebagai informasi, Dinas Pariwisata (Disparta) Kabupaten Semarang sebelumnya menggelar simulasi pembukaan kembali obyek wisata Candi Gedongsongo di Desa Candi Kecamatan Bandungan sejak pertengahan Juni 2020.

Simulasi dilakukan beberapa tahap,
seiring dengan rencana akan dibukanya kembali Candi Gedongsongo setelah ditutup lebih dari tiga bulan akibat pandemi Corona.