Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfhi memimpin kegiatan bersih-bersih di Pantai Tirang, Kota Semarang, Kamis (13/7).
- Punya Unit Respon Cepat Kemanusiaan dan Guyub, Kapolres Purbalingga Apresiasi Klenteng Hok Tek Bio
- Mantan Kapolres Jepara Duduki Dirreskrumsus Polda Jateng, Gerbong Mutasi Bergerak Jelang Pilkada.
- Power On Hand, Kapolda Jateng; Sat Brimob Siap Terdepan Kawal Pilkada
Baca Juga
"Membersihkan sampah secara serentak tidak hanya dilakukan oleh Polda Jateng tapi seluruh Kepolisian Republik Indonesia. Tujuannya untuk ramah lingkungan dan sehat lingkungan utamanya sampah dibantaran sungai pantai dan dimanapun berada,” ujarnya di sela-sela kegiatan.
Kegiatan ini dilakukan dalam rangka melestarikan lingkungan wisata di Jawa Tengah. Program peduli lingkungan ini diikuti PJU Polda Jateng dan ratusan personel gabungan TNI-Polri. Selain itu, komunitas pecinta alam juga digandeng untuk membersihkan tempat wisata dari tumpukan sampah.
Kapolda mengakui sampah-sampah berserakan di Pantai Tirang ini menimbulkan bencana alam, Hal ini juga berdampak pada kotornya tempat wisata sehingga tidak ramah lingkungan.
"Sampah-sampah yang tidak ramah lingkungan ini disinyalir akibat banjir dan berdampak pada kelestarian lingkungan hidup di sekitar Pantai Tirang. Oleh karena itu kami melaksanakan kegiatan pembersihan," tutur Kapolda.
Kapolda menuturkan, kegiatan peduli lingkungan diinisiasi Kapolri juga dilaksanakan secara serentak oleh seluruh polda di Nusantara.
"Dengan kegiatan ini diharapkan dapat memicu masyarakat untuk dapat hidup bersih dan menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan. Sehingga meminimalisir potensi banjir yang mengakibatkan tidak sehatnya lingkungan," jelasnya.
Sementara itu pengelola wisata Pantai Tirang, Dio Hermansyah mengharapkan, kegiatan serupa bisa terus dilakukan agar wisata di Jawa Tengah khususnya di Kota Semarang bisa terus terjaga.
"Bantuan dari Polda Jateng kami terima kasih sekali karena sangat mendukung keberadaan wisata di Kota Semarang. Kapolda Jateng yang turun langsung ikut membersihkan berarti sangat membantu kemajuan wisata di Kota Semarang," imbuhnya.
- Punya Unit Respon Cepat Kemanusiaan dan Guyub, Kapolres Purbalingga Apresiasi Klenteng Hok Tek Bio
- Mantan Kapolres Jepara Duduki Dirreskrumsus Polda Jateng, Gerbong Mutasi Bergerak Jelang Pilkada.
- Power On Hand, Kapolda Jateng; Sat Brimob Siap Terdepan Kawal Pilkada