Libur Nataru 2025, Jumlah Wisatawan ke Kab Tegal Menurun

Kepala Disporapar Kabupaten Tegal, Ahmad Uwes Qoroni. Sofia/RMOLJateng
Kepala Disporapar Kabupaten Tegal, Ahmad Uwes Qoroni. Sofia/RMOLJateng

Libur natal dan tahun baru ( Nataru ) 2024/2025 usai sudah. Sejumlah kawasan wisata di Kabupaten Tegal dibanjiri wisatawan lokal dan dari luar kota.

Data Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) bahkan menyebut, puncak kunjungan Wisatawan terjadi pada tanggal 29 Desember 2024dengan jumlah kunjungan sebanyak 4.274 wisatawan dan kembali naik pada tanggal 1 Januari dengan 3.589 wisatawan.

"Terimakasih sudah menjadi wisatawan cerdas, yang saat mengunjungi pada saaat tidak Pick season. Karena saat pick season tentu mereka akan menunda kunjugan hingga waktu longgar.

Juga kepada Stakeholder terkait pihak TNI Polri, Pedagang di guci, pengelola vila/hotel yang sudah memberikan pelayanan yang terbaik kepada wisatawan," kata Kepala Disporapar Kabupaten Tegal, Ahmad Uwes Qoroni diruang kerjanya pada Selasa (7/1).

Namun begitu, secara keseluruhan, okupansi wisatawan ini mengalami penurunan hingga 35 persen, jika dibandingkan tahun sebelumnya. Hal ini, kata Uwes, disebabkan beberapa hal dari Cuaca ekstrim yang melanda, waktu liburan yang cukup panjang, banyaknya tempat wisata baru dan kenaikan harga tiket sesuai Perda.

Terlepas dari itu, Uwes mengaku, dalam kondisi apapun, pihaknya tetap mengedepankan pengamanan dan kenyamanan pengunjung menjadi prioritas utama.

"Kita selalu mengedepankan keamanan dan kenyamanan. Kaitannya dengan SOP keselamatan kita sudah menjalin kerjasama. Di Guci menjalin kerjasama dengan Puskesmas Bumijawa, untuk Wisata Cacaban menjalin kerjasama dengan Klinik Bregas dan Wisata Pur'In dengan RSUD Suradadi," papar Uwes.

"Jangan takut berkunjung dan berwisata di Kabupaten Tegal.  Karena kita harapakan ada dua perlindungan yakni jasa Asuransi dan perlindungan Kesehatan serta tingkat keamanan dan kenyamanan bagi pengunjung" pungkasnya.