Masih Ada 16 Juta Warga Jateng Belum Divaksin

Ganjar: Butuh 2,5 Juta Vaksin Per Minggu untuk Capai Target

Target vaksinasi di Jawa Tengah mencapai 28 juta orang. Hingga saat ini, baru sekitar 7,7 juta warga yang sudah divaksin dosis pertama dan 4,5 juta masyarakat Jateng sudah vaksin dosis kedua. Artinya, masih ada 16 juta warga yang belum divaksin.


Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menegaskan, stok vaksin untuk Jateng terus ditambah sampai saat ini. Namun, dia mengakui,  stok itu masih kurang untuk memenuhi target.


"Kalau sampai Desember nanti ditargetkan selesai, maka Jateng butuhnya 2,5 juta dosis vaksin tiap minggu," ujar Ganjar, Senin (6/9).


Pihaknya siap melakukan percepatan vaksinasi di Jateng. Dia mengakui, jika dengan  kiriman saat ini yang hanya 1 juta sampai 1,6 juta per minggu, maka target selesai vaksinasi sampai akhir tahun akan sulit tercapai.


Beberapa daerah di Jateng, kata dia,  siap melakukan percepatan. Pemkab Sragen siap menyuntikkan 13 ribu dosis dalam sehari. Namun, ada beberapa daerah di Jateng yang capaian vaksinasinya masih rendah, salah satunya Brebes. Pihaknya akan melakukan pendampingan khusus.