Warga Desa Jatingarang kecamatan Weru Sukoharjo, Rabu (2/1/2019) sore digegerkan dengan penemuan mobil yang didalamnya ada lelaki bersimbah darah.
- Harlah Pancasila di Jepara Dimeriahkan Pawai Obor dan Long March 44 Kilometer
- Seribu Wisatawan Dievakuasi Dari 3 Gili
- Lebaran Aman di Jepara Dipastikan: Aparat Gabungan Turun Tangan Pengamanan dan Pemusnahan
Baca Juga
Sekira pukul 16.10, warga curiga ada mobil kijang merah marun nopol AB 1254 GD, berhenti ditengah jalan raya Watu Kelir Weru Sukoharjo - Cawas Klaten.
Saat ditengok di dalam mobil diketahui ada seorang laki laki bersimbah darah dengan beberapa luka. Di samping kiri mobil ada pisau dapur yang sudah melengkung dan ada darahnya. Juga ada palu yang dibuang di parit dekat mobil.
Diketahui korban bernama Mujiono (50) warga Pungsari Jatingarang, asli Semin Gunungkidul Jogjakarta.
Warga langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Weru. Purwanto (45) warga Sumberrejo Semin Gunungkidul, kerabat korban, setelah mendapat kabar langsung menuju lokasi.
"Setelah dapat laporan saya langsung ke sini, benar dia pak Muji (Mujiman) masih kerabat, keseharian jualan jenang," kata Purwanto.
Tim inafis Polres Sukoharjo langsung meluncur ke TKP dan melakukan olah TKP dipimpin Kasat Reskrim AKP Rifield dan Kapolsek Weru AKp Busro.
"Masih dalam penyelidikan," kata AKP Rified singkat.
- Tergenang Air, 65 Napi Lapas Purwodadi Diungsikan
- Seorang Pengendara Motor Tewas Tertabrak KA Joglo Semarang
- Dihantam Ombak Besar, Kapal Tangker Mini Berisi 100 Ton Solar Terbalik di Pelabuhan Sluke