Tokoh animasi asal Korea Gogo Dino dihadirkan di Mal Ciputra Kota Semarang menyemarakkan liburan sekolah.
“Empat karakter Gogo Dino bisa diajak selfie (swafoto) oleh pengunjung pada Sabtu (24/6) dan Minggu (25/6),” ujar Mal Manager Ciputra Semarang, Ani Suyatni, di Kota Semarang, Jumat (23/6).
Gogo Dino adalah animasi asal Korea yang diproduksi oleh Mokoji Co. sebuah rumah animasi terkenal dan konten anak-anak seperti seri ‘Kongsooni’.
Popularitasnya telah terbukti dengan terus merilis musim baru selama tujuh tahun. Karakter sepanjang masa menggabungkan dinosaurus, robot dan kendaraan. Kisah petualangan menjelajah dunia menarik disesuaikan dengan tingkat mata anak-anak dan citra ramah sebagai teman dinosaurus pertama.
Serial kartun Gogo Dino tayang sejak 2016 ini mempunyai empat karakter terdiri dari si merah Rex dan si biru Tomo bisa bertransformasi menjadi Racing Car. Kemudian, si pink Viki mampu berubah menjadi submarine dan ada si hijau Ping bisa berubah menjadi pesawat.
“Kartun ini bukan merupakan kartun baru yang masuk ke Indonesia, hal mendasar dalam membawa tokoh Gogo Dino ini adalah mungkin beberapa anak belum begitu mengenal karakternya,” ucap Ani.
Gogo Dino menjadi salah satu mainan paling dicari di toko Toys Kingdom terletak di mal tersebut.
“Bagi yang ingin bertemu dan berfoto, ada tiga cara untuk mendapatkan ticket,” terang dia.
Pertama, menunjukan nota belanja di seluruh tenant Mal Ciputra Semarang minimal Rp200.000. Kemudian, bisa dengan menukarkan nota belanja merchandise di Toys Kingdom berada dalam satu lokasi dengan panggung di atrium.
“Cara terakhir adalah dengan membeli tiket secara langsung di bagian informasi seharga Rp25.000 di hari yang sama,” terang dia.
Mal Ciputra Semarang juga mengadakan berbagai rangkaian acara menarik lainnya, di antaranya Robokidz competition, music dance perfom, cosplay dan masih banyak lagi.
“Target kami bukan hanya anak-anak saja, tetapi keluarga. Kegiatan ini juga merupakan komitmen kami untuk menghadirkan acara keluarga setiap kegiatan liburan panjang sekolah,” tambahnya.
- Ramai-ramai Cek Kesehatan Payudara
- Lebaran Great Sale Banjir Diskon Belanja
- Ratusan Anak Beri Pijatan Cinta untuk Orang Tua