Mal Ciputra Semarang turut mengampanyekan Hari Kanker Payudara Internasional dengan menyelenggarakan fasilitas pemeriksaan medis dengan USG Mamae.
- Cegah PMK Meluas, Dispertan PP Terima 2.050 Ribu Vaksin dari Pemerintah Pusat
- Jelang Idul Adha, Dispertan Kota Semarang Cek Kondisi Hewan Qurban
- Tingkatkan Kepercayaan Pasien, RSWN Buka Layanan Homecare
Baca Juga
Rona bahagia tampak di wajah perempuan asal Semarang Sainem (49) keluar dari bilik di tengah Atrium Mal Ciputra Semarang, Kamis (19/10).
“Alhamdulillah hasilnya sehat dan tidak ada apa-apa,” ungkap pengemudi Grab ini. Keinginan untuk mengecek payudara sudah ada sejak lama. Namun begitu, sebatas keinginan itu dipendam karena keterbatasan dana dan waktu.
“Kalau cek sekitar Rp800 ribu ke atas jadi mikir-mikir. Saya merasakan sakit di area payudara sehingga ingin memastikan apakah ada penyakit atau tidak. Ternyata hasilnya baik,” ungkap ibu dua anak ini.
Sainem juga disarankan olahraga teratur, konsumsi vitamin dan menjaga pola makan untuk menjaga kebugaran.
“Pemeriksaan berkala minimal satu tahun sekali,” kata dia. Selain USG Mamae, Sainem juga melakukan donor darah dan melakukan talkshow.
Sainem tak sendiri, bersama rekannya turut mengantre untuk pemeriksaan kesehatan payudara.
Selain komunitas Grab, Mal Ciputra Semarang juga menggandeng komunitas CISC (Cancer Information& Supporty Center). FL Bevanda Yulia Nitisari, salah satu survivor kanker payudara mengingatkan untuk SADARI (pemeriksaan payudara sendiri).
“Gejala awal tidak ada tapi tangan kanan tidak bisa bergerak karena nyeri menusuk dari dada hingga ke belakang karena ada benjolan di atas payudara,” ucap Vanda seorang ibu dari dua anak ini.
Lantas, dia berobat ke dokter dan didiagnosis kanker stadium 3 mengharuskan melewati beberapa perawatan. Mulai dari operasi, kemoterapi hingga suntik hormon.
“Hingga akhirnya pada pertengahan tahun 2022 sudah lepas dari perawatan dan obat-obatan tapi tetap kontrol rutin minimal satu tahun sekali,” kata dia.
Mall Manager Mal Ciputra Semarang, Ani Suyatni mengatakan, sejak tahun 2017 memang concern mengangkat permasalahan ini. Beragam kegiatan dilakukan seperti seminar kesehatan tentang deteksi dini payudara, fasilitas pemeriksaan medisnya dengan USG Mamae.
“Pada kegiatan Breast Cancer Campaign ini kami mengundang para perempuan, terutama ibu dan remaja putri untuk terlibat langsungx Kami ingin mengajak kembali para perempuan untuk lebih perhatian dengan diri sendiri terutama kesehatan dalam seperti payudara,” kata dia.
Pemeriksaan USG mamae secara gratis ini bisa didapatkan dengan menukar nota belanja minimal 300K, konsumen tidak hanya mendapat deteksi pemeriksaan kanker tetapi MCU serta cek keseimbangan badan ideal juga.
“Sedangkan cek kesehatan akan dilaksanakan oleh tim Dokter Spesial dari Rumah Sakit Columbia Asia Semarang,” kata Ani.
- Pengunjung Mal Bisa Berswa Foto dengan Gogo Dino
- Lebaran Great Sale Banjir Diskon Belanja
- Ratusan Anak Beri Pijatan Cinta untuk Orang Tua