Minggu (29/12) diprediksi menjadi awal puncak masyarakat kembali atau balik setelah libur Natal 2024 dan menjelang Tahun Baru 2025 (Nataru). Saat puncak arus balik ini, arus lalu lintas keluar atau meninggalkan Jawa Tengah diperkirakan akan padat dan rawan terjadi ketersendatan.
- Korfercab Ke-7 GP Ansor Grobogan Sempat Diwarnai Kericuhan
- 6 PAC dan 109 Ranting Tolak Hasil Konfercab GP Ansor Grobogan
- GP Ansor Grobogan Gelar Konferensi Ke-7, 2 Nama Muncul Sebagai Calon
Baca Juga
Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Tengah, pun menyiapkan pengaturan antisipasi kepadatan arus lalu lintas. Selain itu, pihak kepolisian dan personil gabungan senantiasa siaga melaksanakan pengamanan.
Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Jawa Tengah Kombes Pol Sonny Irawan menjelaskan, dalam pelaksanaan Operasi Lilin Candi 2024, jajaran berupaya menjamin kelancaran lalu lintas bagi masyarakat pengguna jalan.
"Sampai saat ini arus lalu lintas di berbagai titik terpantau ramai lancar dan masih aman," kata Sonny, dalam keterangan diterima, Minggu (29/12).
Terdapat berbagai titik yang jadi pemantauan petugas pengamanan Nataru, seperti di Gerbang Tol (GT) Kalikangkung.
Sampai puncak arus balik yang diprediksi, pada Minggu (29/12), arus lalu lintas terpantau berdasarkan data, terus meningkat mengalami peningkatan, tetapi tak terjadi kepadatan sampai menimbulkan antrean panjang.
Namun, di beberapa titik lainnya, diantaranya di gerbang-gerbang tol arah ke barat, tetap akan senantiasa dipantau kondisinya sampai berakhirnya puncak arus balik ini.
Petugas di lapangan akan selalu siaga dan siap melaksanakan rekayasa dan antisipasi kepadatan arus lalu lintas.
Selain itu, Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Artanto mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran yang telah terlibat melaksanakan pengamanan Nataru.
Apresiasi itu atas kerja keras dalam pengamanan selama libur Natal dalam menjamin kenyamanan dan kelancaran masyarakat.
"Kita sampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran Polda Jawa Tengah yang telah bekerja keras melaksanakan pengamanan Natal dan Tahun Baru untuk memberikan jaminan masyarakat aman, nyaman dan kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcarlantas) selalu kondusif," ucap Kombes Artanto.
- Korfercab Ke-7 GP Ansor Grobogan Sempat Diwarnai Kericuhan
- 6 PAC dan 109 Ranting Tolak Hasil Konfercab GP Ansor Grobogan
- GP Ansor Grobogan Gelar Konferensi Ke-7, 2 Nama Muncul Sebagai Calon