Polres Purbalingga Temukan Anak yang Hilang di Yogyakarta

Unit PPA Satreskrim Polres Purbalingga berhasil menemukan seorang pelajar perempuan warga Kecamatan Kalimanah yang dilaporkan hilang oleh orang tuanya. Polisi menemukan pelajar tersebut di salah satu tempat kos khusus putri wilayah Yogyakarta, Kamis (13/1/2022).


Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan dalam keterangannya mengatakan berawal dari laporan seorang ibu bahwa anaknya sudah beberapa hari tidak pulang ke rumah. Sebelumnya, anak tersebut berpamitan pergi ke sekolah untuk mengambil rapor, Kamis (6/1/2022).

"Namun hingga dilaporkan pada Sabtu (8/1/2022) anak tersebut tidak kunjung pulang dan berdasarkan keterangan teman-temannya, ia juga tidak datang ke sekolah," jelasnya.

Berdasarkan informasi yang kami terima, Unit PPA Satreskrim Polres Purbalingga kemudian melakukan langkah penyelidikan. Berdasarkan data yang diperoleh, kemudian dilakukan pencarian hingga berhasil ditemukan pada hari ini.

"Anak tersebut ditemukan sendirian di salah satu tempat kos daerah Yogyakarta. Saat ditemukan Alhamdulillah dalam keadaan sehat. Selanjutnya akan kami serahkan kembali kepada orang tuanya," kata Kapolres didampingi Kasat Reskrim AKP Gurbacov dan Kasi Humas Iptu Muslimun.

Kapolres menambahkan, untuk penyebab anak tersebut lari dari rumah masih akan dilakukan pendalaman. Kami juga akan melakukan konseling psikologi kepada anak tersebut maupun orang tuanya. Apakah ada permasalahan yang melatarbelakangi hingga ia pergi dari rumah. 

"Terkait sepeda motor yang dibawa anak tersebut juga berhasil ditemukan. Sepeda motor ditemukan di wilayah Purwokerto. Kami juga masih melakukan pendalaman terkait itu," jelas kapolres.

Sementara itu, SM (42) ibu dari anak tersebut menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Purbalingga bersama jajarannya. Dengan upaya yang sudah dilakukan, anaknya yang hilang dan pergi dari rumah berhasil ditemukan.

"Alhamdulillah anak saya sudah ditemukan. Terima kasih saya ucapkan kepada Kapolres Purbalingga bersama tim yang telah membantu menemukan anak saya," ucapnya.