Pemerintahan Kota (Pemkot) Salatiga mengedarkan surat permohonan bantuan konsumsi ditujukan kepada Kelurahan se-Salatiga guna menyukseskan kegiatan Sema'an Al-Quran di Alun-alun Pancasila Salatiga, Sabtu (06/07) besok.
- Bupati Purbalingga: Hari Otonomi Daerah Ke-29 Harus Diikuti Reformasi Birokrasi
- Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Tunggu Peran Anak-anak Muda Kelola Pertanian Kreatif
- Wacana Pemekaran Wilayah, DPRD Jateng Belum Buat Bahasan
Baca Juga
Kegiatan yang diperkirakan akan dihadiri ribuan masyarakat Salatiga dan sekitarnya itu, dipusatkan di Alun-alun Lapangan Pancasila berlangsung mulai pukul 04.30 WIB hingga tengah malam, pukul 21.00 WIB.
Kegiatan keagamaan dibalut Moloekatan KH Hakim Tohari Djazuli atau Gus Miek ini memang sudah menjadi tradisi tahunan dalam rangka memperingati wafatnya KH Hakim Tohari Djazuli.
"Kegiatan keagamaan bukan hanya sebagai momen spiritual tapi juga wadah untuk saling bersilaturahmi antar jemaah," tulis surat permohonan bantuan konsumsi ditandatangani Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Salatiga, Pramusinta.
Sehubungan dengan kegiatan tersebut, Pemkot mohon fasilitasi dari kelurahan untuk bantuan konsumsi sebanyak 250 nasi bungkus dari masyarakat kota Salatiga di wilayah masing-masing.
Ada pun menunya adalah nasi, bakmi, kering tempe, telur dadar dan air mineral gelas untuk keperluan konsumsi jama'ah.
Atas surat edaran ini, Sekretaris Daerah (Sekda) Wuri Pudjiastuti membenarkannya. Ia menjelaskan, jika kegiatan Sema'an Al-Quran di Alun-alun Pancasila Salatiga bagian dari menyambut Hari Jadi Salatiga ke-1274 Tahun 2024.
"Namun, setiap tahunnya Pemkot Salatiga tidak memiliki anggaran khusus karena memang tidak dianggarkan. Sehingga setiap kegiatan menyambut HUT Salatiga, kita mengacu kepada masing-masing OPD (Organisasi Perangkat Daerah) di lingkungan Pemkot Salatiga," ujar Wuri.
Begitu juga dengan kegiatan Sema'an Al-Quran di Alun-alun Pancasila Salatiga, Pemkot Salatiga tidak memiliki anggaran untuk menyediakan sekitar 5.000 nasi bungkus.
Untuk itu, lanjut dia, Pemkot memohon bantuan kepada tiap kelurahan yang pada akhirnya surat permohonan konsumsi itu pun sampai ke tingkat RW dan RT se-Salatiga.
"Dimana satu kelurahan agar bisa membantu menyediakan sekitar 250 nasi bungkus," imbuhnya.
- NGOPI Berhasil Kuak Rahasia Kecantikan Bersama Dr. Ratih Nuryanti
- Tim Dinparta Dan Satpol PP Serbu Pujasera Demak
- Pedagang Rod As Kadilangu Serbu Jepara Dan Berkolaborasi Emas Dengan Dinparta Demak