Kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Grobogan, Setyohadi mendaftar sebagai bakal calon bupati di tiga partai sekaligus. Beberapa hari sebelumnya dia juga sudah mendaftar di partai Nasional Demokrat (NasDem) sehingga sudah ada empat partai yang didatangi.
- Viral Baliho Ucapan Ulang Tahun Sang DPR-RI
- Momen Haru Akad Nikah Putri Politisi PDI-P, Ganjar Pranowo Hadir Jadi Saksi Nikah
- BEM STIMIK Tunas Bangsa Banjarnegara Ajak Masyarakat Tolak Hasil Revisi UU TNI, Kepolisian, Dan Kejaksaan
Baca Juga
Kedatangan Setyohadi di kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI-P Grobogan didampingi para kader dan keluarganya. Setyohadi mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon bupati dari PDI-P.
Sejak dibuka pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati Grobogan oleh Partai PDI-P, baru Setyohadi yang datang mengambil formulir pendaftaran.
PDI-P berharap semua partai bisa berkoalisi untuk mengusing pasangan calon Bupati Dan Wakil Bupati Grobogan pada Pilkada 2024.
Usai mengambil formulir pendaftaran di DPC PDI-P Grobogan, Setyohadi menuju kantor DPC Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) untuk mengambil formulir pendaftaran bakal calon bupati dari Partai Gerindra.
"Sudah ada dua orang yang mengambil formulir pendaftaran bakal calon bupati yakni kader PDI Perjuangan Setyohadi dan Ketua DPC Gerindra Grobogan Sugeng Prasetyo," terang Sekretaris Gerindra Grobogan, Supardi, Senin (13/05) siang.
Usai dari Gerindra, Setyohadi kemudian menuju ke kantor DPC Demokrat Grobogan untuk mengambil formulir pendaftaran bakal calon bupati.
Di partai Demokrat sendiri baru satu orang yang mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon bupati.
Sejauh ini belum ada partai yang memastikan diri berkoalisi untuk mengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati pada Pilkada Grobogan 2024.
"Semua partai masih menunggu arahan dari dpp masing masing partai," ketua DPC Demokrat Grobogan Arif Miftahul Huda.
- Menata Impian Lolos Sekolah Kedinasan Dan TNI-POLRI
- Bakesbangpol Blora Gelar Peningkatan Kapasitas Perkumpulan Bhakti Praja
- Siap Sukseskan Peringatan May Day 2025, Pemkab Tegal Siapkan Sejumlah Acara