Sterilkan Sampah Plastik di Pantai Wisata Kartini Jepara

Jajaran pejabat Forkompinda Jepara melakukan aksi bersih bersih pantai di kawasan sunset Pantai Kartini Jepara. Arif Edy Purnomo/RMOLjateng
Jajaran pejabat Forkompinda Jepara melakukan aksi bersih bersih pantai di kawasan sunset Pantai Kartini Jepara. Arif Edy Purnomo/RMOLjateng

Kampanye pengurangan sampah plastik kini terus digencarkan semua pihak untuk menurunkan tingkat polusi di laut dan pantai yang berada di pesisir Kabupaten Jepara. Salah satu upaya kongkret yang dilakukan, aksi bersih bersih pantai di kawasan sunset Pantai Kartini Jepara.


Menjaga kawasan pantai steril dari sampah, memang menjadi prioritas utama Pemkab Jepara. Sebab pemkab sadar, bahwa kawasan pantai menjadi asset berharga serta destinasi wisata penyumbang pendapatan asli daerah (PAD) kabupaten setempat.

Ketua DPRD Jepara Haizul Ma’arif, Penjabat Bupati Jepara Edy Supriyanta bersama pimpinan perangkat daerah kabupaten setempat, turun langsung dalam aksi tersebut, Minggu (23/6). Agenda tersebut juga untuk memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang diinisiasi Dinas Lingkungan Hidup Jepara.

“Kesadaran pentingnya menjaga kestabilan alam dan lingkungan, tidak hanya meningkatkan kualitas kehidupan kita. Namun juga menjaga agar ekosistem berfungsi baik,” ujar Ketua DPRD Jepara Gus Haiz sapaan akrabnya.

Menurut Gus Haiz, kegagalan menjaga lingkungan dapat mengakibatkan dampak negatif yang serius. Diantaranya mulai dari perubahan iklim global, kepunahan berbagai spesies, hingga kerusakan habitat.

“Langkah konkret menjaga lingkungan salah satunya mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, dengan memilih produk yang dapat digunakan kembali,” terangnya.

Selain itu, imbuh politisi PPP ini, juga menanam pohon dan melestarikan area hijau untuk menyeimbangkan ekosistem. Kemudian mendukung dan berpartisipasi program daur ulang untuk mengurangi sampah.

“Komunitas juga berperan penting dalam pelestarian lingkungan melalui edukasi masyarakat, penyelenggaraan kegiatan kebersihan lingkungan, dan inisiatif lokal lainnya untuk menjaga alam tetap lestari,” paparnya.