Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Semarang memperingati dengan melakukan upacara dilanjutkan atraksi dari ASN di lingkungan tersebut. Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Transportasi Nasional tahun 2022.
- Peningkatan Produksi Pangan Jadi Prioritas Pemkot Semarang
- Wamentan Pantau Sembako, Wali Kota Semarang Sekalian Gelar Operasi Pasar
- Pamitan, Mbak Ita Minta Maaf Kepada Masyarakat
Baca Juga
"PR-nya masih banyak yakni armada yang harus diperbaiki, jumlah trayek yang harus ditingkatkan sampai hal lainnya,” kata Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, Senin (19/9).
Wali Kota Hendi berpesan kepada jajaran Dinas Perhubungan untuk terus melakukan inovasi dan tidak cepat puas dengan hasil yang telah diraih saat ini.
“Meski masyarakat sudah merasa nyaman perlu ada evaluasi misalnya ada bus yang AC nya rusak termasuk supir yang ugal-ugalan dan evaluasi lain,” ungkap Hendi.
Ia berharap, masyarakat Kota Semarang bisa senang menggunakan transportasi umum. Bahkan Wali Kota Hendi akan mengadakan Hari Transportasi Umum seperti yang sudah dilakukan beberapa bulan sebelumnya.
- Hendrar Prihadi : Kita Hormati Proses Hukum
- Peningkatan Produksi Pangan Jadi Prioritas Pemkot Semarang
- Agustina Wilujeng ‘Ajangsana’ ke Para Mantan Wali Kota