Sebagai rangkaian HUT ke 40, PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) meluncurkan program CSR dengan merenovasi beberapa fasilitas MCK (mandi cuci kakus) dan tempat wudhu Masjid.
- Semen Gresik Gunakan Limbah Jagung sebagai Bahan Bakar Alternatif Ramah Lingkungan
- Target Penerimaan Pajak Pemkab Batang 2022 Capai Rp122 Miliar
- Sambut HUT Kemerdekaan RI Ke-73 Artos Mall Obral Diskon Hingga 50 %
Baca Juga
Perwakilan WOM Finance, Bambang Purwanto, Business Unit Head WOM Finance Regional Jawa Tengah dan Didik Setiyawan, Branch Head WOM Finance Cabang Klaten menyerahkan bantuan berupa renovasi fasilitas MCK/tempat wudhu untuk masyarakat di sekitar Masjid Al Firdaus yang beralamat di Plosorejo Baru RT.04 RW. 05, Sekarsuli, Klaten - Jawa Tengah.
"Renovasi fasilitas MCK/Tempat Wudhu ini merupakan wujud rasa syukur dan ucapan terima kasih kepada seluruh stakeholder terutama kepada masyarakat yang telah memberikan dukungan kepada WOM Finance untuk terus berkontribusi selama 40 tahun ini." Kata Bambang Purwanto, Rabu (23/3/2022).
Cincin Lisa Hadi, Chief Financial Officer WOM Finance mengatakan bahwa WOM Finance sudah berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi para konsumen setianya.
“Menandai perjalanan WOM Finance selama 40 tahun, kami tetap konsisten dalam memberikan inovasi dan dimaknai dengan terus memberikan rangkaian produk dan layanan yang bisa menjawab segala tantangan yang ada di setiap masanya. Utamanya saat ini, WOM Finance fokus memperkuat layanan digital untuk bisa memberikan akses tanpa batas bagi masyarakat Indonesia melalui pemanfaatan teknologi,” jelas Cincin.
Menyambut hari jadinya yang ke 40 tahun ini, kegiatan renovasi fasilitas MCK/Tempat Wudhu dilaksanakan secara serentak di 13 kota di Indonesia, yaitu Leuwiliang, Karawang, Sumedang Tasikmalaya, Kudus, Klaten, Jombang, Pekanbaru, Karo, Jambi, Banjarbaru, Bulukumba dan Mauk.
- SMOR Dukung Akselerasi Wirausaha BUMDes
- Gerakan Tanam Serentak, Kolaborasi Pusat dan Daerah Menuju Swasembada Pangan
- Wawali Solo : Pengusaha Muda Jadi Tumpuan Indonesia Emas 2045