Yoyok Sukawi, Calon Wali Kota Semarang akhir pekan ini mengisi waktunya untuk tilik atau main ke bengkel milik 'Mas Suwarto'. Bengkel ini jadi spesialis dan langganan kawan-kawan penyandang disabilitas di Kota Semarang.
- Yoyok Siap Pertaruhkan Harga Diri demi PSIS
- Agustin-Iswar Melesat Jauh Tinggalkan Yoyok-Joss
- Dukung Luthfi-Yasin, Yoyok-Joss: Pesantren Lebih Baik
Baca Juga
Bos PSIS ini mendapatkan sambutan ramah dari beberapa teman-teman disabilitas. Sambil santai-santai lesehan di bengkel, kesempatan ini digunakan kawan-kawan difabel curhat menyampaikan keluhan dan masukan ke Yoyok.
Yoyok pun tampak akrab dan senang dapat bercerita dengan kawan-kawan penyandang disabilitas.
Mereka berharap, ada perhatian dari pemerintah ke kaum difabel. Serta ingin Kota Semarang jadi kota ramah bagi masyarakat penyandang disabilitas.
Yoyok mengatakan, dirinya bila mendapat amanah, pasti akan siap dan senang hati memperjuangkan mimpi dan keinginan kawan-kawan disabilitas.
"Saya sendiri merasakan, kan saya punya kekurangan di pendengaran. Sejak SMP dan SMA itu di bully terus. Ya saya biarkan. Aslinya nggak kuat sakit sekali rasanya," ucap Yoyok.
Obrolan diantara Yoyok dan kawan-kawan penyandang disabilitas itupun makin menusuk hati mana kala mereka saling berbagi cerita tentang kalangan difabel sering di pandang sebelah mata orang-orang di sekitarnya, termasuk Yoyok sendiri.
"Tapi nggak papa, saya punya keyakinan Allah menciptakan kita itu pasti ada tujuannya. Tetap semangat kawan-kawan, tunjukkan bahwa kita bisa bermanfaat bagi siapapun. Jadi, teman-teman jangan pernah merendahkan diri sendiri ya nggak usah berkecil hati," motivasi Yoyok.
- Pemkot Semarang Perbaiki Truk Sampah Butut
- Hendrar Prihadi : Kita Hormati Proses Hukum
- Peningkatan Produksi Pangan Jadi Prioritas Pemkot Semarang