Stasiun tvN menayangkan drama terbaru Yumi's Cells dengan suasana hangat dan gembira.
- Sutradara dan Penulis Drama Korea 'Yumi’s Cells' Ungkap Cerita Musim Kedua
- Hubungan Kim Go Eun dan Ahn Bo Hyun Kritis dalam 'Yumi’s Cells'
- Kim Go Eun Jajaki Bintangi Drama 'Little Women'
Baca Juga
Kim Go Eun kembali membintangi serial dari webtoon karya Lee Dong Gun, bersama Ah Bo Hyung, Lee Yu Bi, Park Ji Hyun dan Park Jinyoung GOT7.
Dilansir dari Soompi, Sabtu (18/9) drama ini menceritakan kisah romansa Kim Go Eun dan Ah Bo Hyung mengulas tentang masalah hidup antara kegagalan dan trauma.
Berdasarkan webtoon Kim Go Eun berperan sebagai Yumi, seorang wanita biasa yang berjuang untuk mengekspeesikan perasaanya. Dari sudut pandangnya banyak sel otak di kepala yang mengendalikan setiap pikiran, perasaan dan tindakan.
Ahn Bo Hyun berperan sebagai Goo Woong seorang pengembang game yang ramah tetapi lugas.
Yumi's Cells sudah tayang perdana Jumat (17/9) KST. Drama ini akan tayang sebanyak 14 Episode di platfom IQiYi hari Jumat dan Sabtu.
Di episode pertama Yumi sedang bersantai kemudian menerima pesan singkat dari Goo Woong dan membuat senyum senyum sendiri. Tak dapat menahan perasaan sel sel yumi mulai mengawasinya
Sel cinta, sel rasional, sel emosional, sel cuci dan sel buasaba semuanya berkumpul untuk membantu Yumi untuk kencan pertamanya.
- Sutradara dan Penulis Drama Korea 'Yumi’s Cells' Ungkap Cerita Musim Kedua
- Hubungan Kim Go Eun dan Ahn Bo Hyun Kritis dalam 'Yumi’s Cells'
- Kim Go Eun Jajaki Bintangi Drama 'Little Women'