Sebanyak 1135 mahasiswa baru Universitas Bangun Nusantara (Univet) Sukoharjo ikuti Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB). PKKMB dilaksanakan selama lima hari di lingkungan Kampus Univet Sukoharjo.
- Seminggu Berjalan, PTM 100 Persen di Jateng Dinilai Berjalan Baik
- Jadikan Kampus Pencetak Ners dan Bidan, UMKU Kudus Luluskan Profesi Berkualitas
- IKA Planologi Undip Lantik Pengurus Baru
Baca Juga
Tahun ini ada peningkatan jumlah mahasiswa baru sebanyak 15%. Tercatat mahasiswa regular ada 1.135 mahasiswa, belum termasuk mahasiswa non regular sekitar 150 orang masih bisa tambah lagi karena pendaftaran belum ditutup," kata Rektor Univet Sukoharjo, Prof Ali Mursyid, Selasa (4/9).
PKKMB berisi pengenalan segala hal tentang Univet, baik itu pengenalan Visi, Misi dan Logo Univet, Pengenalan Himne, dan Mars Univet dan Pengenalan sistem pembayaran dan asuransi bagi mahasiswa.
Hari kedua dan ketiga ada pemateri yang menyampaikan bekal menjadi mahasiswa, seperti Sukses Menjadi Mahasiswa oleh Prof Ali Mursyid, Revolusi Mental oleh Prof. Dr. DYP Sugiharto, motivasi dari mahasiswa asing dan mahasiswa berprestasi, dan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). Wawasan Kebangsaan oleh Dandim Sukoharjo, Pengenalan HMP dan Program Studi, juga Penyuluhan Bahaya Narkoba" imbuh Catur Rini, Humas Univet.
Sebagai penutup PKKMB digelar bazar dan pameran UKM, DEMA, BEM dalam Pentas Seni Kreativitas. Dijadwalkan akan ada penampilan bintang tamu grup band namun masih dirahasiakan sebagai surprise.
- Disdik Pertimbangkan Madrasah Diniyah Masuk Ekstrakurikuler Pilihan
- Kak Seto : Harus Ada Seksi Perlidungan Anak Ditingkat RT
- Pj Bupati Kudus Ingin Civitas Universitas Muria Kudus Terlibat dalam Dewan Riset Daerah