Sebanyak 30 SMP di Kabupaten Purbalingga mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Arsip Berbasis Teknologi yang diselenggarakan oleh Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Dinarspus) Kabupaten Purbalingga.
- 100-an Angkot Salatiga Siap Layani Pelajar Saat PTM
- Mendikdasmen Pantau Langsung Program MBG di SMP Negeri 12 Semarang
- Presiden Jokowi Meresmikan Gedung UNS Tower 'Ki Hadjar Dewantara'
Baca Juga
Selain itu untuk persiapan di Tahun 2019 nanti ada audit internal kearsipan antara Dinarspus dengan Inspektorat, kemudian juga dalam rangka persiapan Lomba Tertib Arsip Sekolah yang diikuti nantinya oleh SMP," kata Kasi Pembinaan, Pengawasan dan Layanan Kearsipan pada Dinarspus Kabupaten Purbalingga, Nani Herawati, Selasa (9/10).
Ke 30 sekolah tersebut mengikuti bimtek pengelolaan arsip selama dua hari yang berlangsung (8-9/10) di Ruang Ardilawet Gedung A Setda Purbalingga. Hari pertama, peserta bimtek diberikan teori terkait kearsipan dan hari kedua peserta diminta untuk mempraktekan cara mengoperasikan aplikasi pengelolaan surat.
Mereka harus mempraktekan secara lengkap cara menginstal aplikasi yang yang nantinya harus digunakan oleh masing-masing SMP yaitu aplikasi pengelolaan surat sampai dengan pengelolaan arsipnya, namanya E-arling (Elektronik Arsip Purbalingga)," ujarnya.
Menurut Nani, selama ini 30 sekolah yang mengikuti bimtek pengelolaan arsip belum memakai aplikasi e-arling untuk mengelola arsipnya. Mereka (30 sekolah, Red) masih melakukan pengarsipan secara manual dan belum beralih ke Teknologi Informasi (TI).
Mereka masih melakukan pencatatan secara manual menggunakan buku agenda jadi belum beralih ke teknologi," ungkap Nani.
- 39 Mahasiswa Unsoed Magang ke Jepang
- Pelantikan Pengurus Pramuka Peduli Kwarran Pituruh Purworejo
- Bersama Mahasiswa Asal Jepang, Pameran Japanese Day FId UKSW Hadirkan Pertukaran Budaya