8 Tim Bersaing Sengit Berebut Laga Perempat Final Darussalam Cup 1

Delapan tim bersaing memperebutkan tiket babak perempat final di ajang turnamen bola voli putra Darussalam Cup 1.


Dipusatkan di Kompleks Pondok Pesantren Darussalam, Desa Bandung, Kecamatan Wonosegoro, Kabupaten Boyolali, laga amal ini diibalut hiburan fanatik bola voli Soloraya dan sekitarnya. 

Humas Komunikasi Publik Turnamen, Habib Rifai menjelaskan, dari awal tujuan turnamen bola voli Darussalam Cup 1 salah satunya adalah pembinaan bola voli.

"Laha ini diapresiasi berbagai pihak yang mendukung penuh turnamen diantaranya Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Pengcab Boyolali dan juga media massa," kata Habib kepada RMOLJateng di sela-sela pertandingan, Kamis (7/7) malam. 

Sehingga, lanjut dia, sacara berjenjang berkesinambungan prestasi maupun muncul talenta-talenta atlet bola voli baru," kata Habib Rifai.

Daru delapan tim yang babak perempat final, diakuinya tidak sedikit menurunkan pemainya masih duduk di bangku SMA.

Ada pun, tim- tim yang maju babak delapan besar diantaranya, IAIN Salatiga, Limosin Kendal, Pijar Salatiga dan Griya Sehat Salatiga.

"Artinya pembinaan atlet voli masih panjang dan prospektif," imbuhnya.

Ia berharap, tim yang maju ke delapan besar semakin matang mempersiapkan diri karena kekuatan dan materi pemain rata-rata berimbang.

"Kekuatan tim-tim bola voli yang maju babak berikutnya berimbang dan diprediksi akan terjadi duel-duel pertandingan yang semakin menarik ditonton," imbuhnya.