Generasi muda, milenial dan gen z seiring kemajuan zaman serta teknologi juga makin pintar dan kreatif. Tentu hal itu jadi peluang jika dimanfaatkan sebaik-baiknya dalam mengembangkan industri kreatif.
- Pemkot Semarang Dorong Anak Muda Bisa Kembangkan Industri Kreatif
- Sambut Pemudik Lebaran, Perajin Telur Asin di Brebes Tingkatkan Produksi 4 Kali Lipat
- Anak Muda Makin Melek Teknologi, Industri Kreatif Semarang Bakal Tumbuh Pesat
Baca Juga
Era digital tuntutan tak hanya sekedar mencari pekerjaan dan lulusan SMA maupun perguruan tinggi terserap industri. Namun, bagaimana pula melihat peluang itu dapat dikembangkan menjadi pertumbuhan ekonomi baru agar menekan pengangguran terbuka di Kota Semarang.
Harapan itu disampaikan Sekda Kota Semarang Iswar Aminuddin. Dirinya mengatakan, industri kreatif harus mampu terus didorong agar dapat dikelola untuk menumbuhkan ekonomi di Kota Semarang.
"Industri kreatif harus didorong agar semakin berkembang, kita tahu anak-anak muda sekarang memiliki kreativitas tinggi. Industri kreatif kita harus persiapkan agar mampu memajukan perekonomian Semarang," kata Iswar.
Pola pikir masyarakat sebagian sudah berubah jauh, Iswar menyebut, anak-anak muda sekarang kebanyakan tak tertarik bekerja di pabrik. Justru dinilai perlu dimanfaatkan, hal itu memberikan ruang tumbuhnya industri kreatif.
"Nah itu bisa kita lihat sebagai peluang emas, anak-anak muda dan generasi milenial bisa kita dorong agar memberikan yang terbaik dalam menciptakan karya-karya inovatif dan kreatif memanfaatkan peluang usaha di balik pesatnya teknologi," tambah Iswar.
- Tak Ada Takutnya Dan Kian Nekat! Kreak Teror Warga Bawa Sajam Di Area Permukiman
- Seleksi UTBK-SNBT 2025, Undip Sediakan Fasilitas Ujian Khusus Penyandang Disabilitas
- DPRD Jateng Anggap Masyarakat Perlu Terlibat Pembangunan Daerah