Semarang - Banjir menggenangi Jalur Pantura Kaligawe Semarang, tepatnya di depan Rumah Sakit Islam (RSI) Sultan Agung, Selasa (04/02) pagi. Saat ini banjir terpantau masih cukup tinggi.
- Sikat Premanisme, Polres Banjarnegara Gelar Patroli Besar
- Polres Gelar Patroli Gabungan Untuk Purworejo Aman
- Antisipasi Banjir Sindu, Warga dan TNI Lakukan Bersih-bersih Sungai
Baca Juga
Petugas kepolisian jajaran Satlantas Polsek Genuk menghimbau pengendara agar tidak melewati genangan yang masih belum surut tersebut supaya tidak mogok.
Informasi diperoleh, ketinggian air berkisar 30-40 cm yang merendam jalur penghubung Semarang-Demak itu belum aman bagi kendaraan mobil ataupun sepeda motor. Tampak, sejak sekitar pukul 05.30 kendaraan melintas rata-rata hanya truk-truk besar.
Polisi menghimbau pengendara kendaraan untuk menggunakan jalur alternatif untuk sementara ini dalam menghindari genangan banjir.
- Sikat Premanisme, Polres Banjarnegara Gelar Patroli Besar
- Operasi Aman Candi 2025: Penegak Hukum Dan Aparat Boyolali Bergerak Lindungi Kawasan
- Polres Boyolali + Kodim Boyolali + Satpol PP = Patroli Skala Besar Operasi Aman Candi 2025