Masyarakat banyak mengeluhkan tentang Jalan Puri Anjasmoro karena kondisinya rusak parah. Keluhan ramai banyak sekali ditemukan di media sosial instagram termasuk di akun media pribadi sang Camat, Elly Asmara.
- Bakesbangpol Blora Gelar Peningkatan Kapasitas Perkumpulan Bhakti Praja
- Ringankan Penyandang Disabilitas, Pemkot Tegal Berikan 45 Alat Bantu
- Tunggu Jadwal Dari BKN, BKD Rembang Akan Gelar Tes Kompetensi P3K
Baca Juga
Camat Semarang Barat itu pun langsung beri tanggapan demi menjawab banyak warganya mempertanyakan perbaikan jalan. Elly langsung laksanakan tinjauan, dan memberikan penjelasan, perbaikan butuh waktu dan proses karena tidak bisa diselesaikan tahun 2024 ini semuanya.
"Sabar dulu, butuh proses," kata Elly.
Melalui konten terbaru di akun instagramnya, Elly pun menunjukkan perbaikan sampai tahapan sekarang.
"Kami sedang di Jalan Puri Anjasmoro bersama tim dari Dinas Pekerjaan Umum (PU). Untuk perbaikan, ada beberapa skenario, jangka pendek dan panjang. Pavingisasi di titik-titik yang sudah kita survei. Sedangkan untuk betonisasi, masih bertahap tidak bisa selesai tahun ini. Insyaallah tahun 2024 ini dimulai," jelas Elly saat tinjauan.
Oleh karena itu, Elly menghimbau bagi warga yang melintas di Jalan Puri Anjasmoro, sabar dengan perbaikan.
"Ini sebagai laporan ke masyarakat. Prosesnya butuh tahapan dan proses," kata Elly.
- Menata Impian Lolos Sekolah Kedinasan Dan TNI-POLRI
- Bakesbangpol Blora Gelar Peningkatan Kapasitas Perkumpulan Bhakti Praja
- Siap Sukseskan Peringatan May Day 2025, Pemkab Tegal Siapkan Sejumlah Acara