Bupati Demak, Estianah, memberikan penghargaan kepada dua atlet dayung peraih medali emas, asal Kabupaten Demak, Tri Wahyu Buwono dan Mugi Harjito, di Pendopo Demak, Selasa (31/5) siang.
- Sepak Takraw Putri Batang Sabet Medali Perak Kejuaraan Nasional U-18
- Indonesia Gagal Pertahankan Rekor
- Andi Mustofa Nahkodai SMM 2024-2027, Peserta Mubes Sesalkan Mangkirnya Pengurus Lama
Baca Juga
"Saya mengucapkan terima kasih telah membawa nama Demak ke kancah dunia," ucap Bupati Demak.
Bupati Demak, menambahkan, pemerintah daerah bangga dengan prestasi yang diraih putra Demak di kompetisi Dunia.
Dengan prestasi tersebut, Bupati berharap akan muncul atlet atlet baru yang dapat ikut mengharumkan nama Kota Wali.
"Kami berharap, akan muncul bibit bibit atlet yang akan ikut berkompetisi mengharumkan nama Indonesia dan Kabupaten Demak, khususnya," tambah Esti.
Oleh pemerintah, dua atlet dayung tersebut diberikan penghargaan berupa uang tunai masing masing sebesar Rp50 juta. Penghargaan tersebut, mendapat apresiasi dari Ketua KONI Demak, Wulan Rudi.
"Penghargaan ini juga menjadi bentuk semangat dan dukungan Pemerintah Daerah kepada atlet berprestasi. Tentunya, kedepan kami berharap dapat menjaring lebih banyak lagi atlet dari daerah," kata Wulan Rudi.
- Catatkan Rekor Sejarah, 1966 Atlet dari Penjuru Nusantara Ikuti Audisi Umum PB Djarum 2024
- Sejumlah Rumah Sakit Berstandart Disiapkan Untuk Dukung Event APG 2022
- Siswa Asal Grobogan Sabet Juara 1 Sale Open Cup Pencak Silat 2025