- Ratusan Warga di Batang Adakan Isthigosah di Hari Santri Nasional
- Wonogiri Bakal Bangun PLTS Senilai Rp1 Triliun
- Pilus Sambangi Bocah Reno, yang Kehilangan Kaki Akibat Tersandung Botol Minum
Baca Juga
Ratusan pemudik program Mudik Gratis tahun 2024 asal Kabupaten Kudus yang merantau di Jabodetabek akhirnya tiba Pendopo Kabupaten Kudus, Sabtu malam (6/4). Kedatangan 197 warga Kudus ini diangkut menggunakan 4 bus.
Kedatangan peserta program Mudik Gratis tahun 2024 yang difasilitasi oleh Pemkab Kudus dan Pemprov Jawa Tengah ini, disambut oleh Penjabat (Pj) Bupati Kudus Muhammad Hasan Chabibie, bersama Forkopimda Kudus dan pejabat lainnya.
Sebanyak ada 4 armada bus mengangkut para pemudik asal Kudus, untuk merayakan Lebaran di kampung halaman mereka. Empat bus mudik gratis ini diantaranya 3 bus merupakan bantuan dari Pemkab Kudus dan 1 bus lainnya dari Pemprov Jateng.
Pj Bupati Kudus Muhammad Hasan Chabibie mengaku senang semua pemudik sampai di Kudus dalam keadaan sehat. Perjalanan dari Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta berjalan lancar, meskipun sempat tersendat karena ramainya arus lalu lintas di jalan.
Hasan Chabibie merincikan, total ada 147 orang pemudik yang diantar menggunakan armada bus bantuan dari Pemkab Kudus, dan 50 orang lainnya menggunakan bus bantuan dari Pemprov Jateng.
Kedatangan para pemudik pun disambut hangat oleh Pj Bupati Kudus, Kapolres Kudus AKBP Dydit Dwi Susanto, Dandim 0722/Kudus Letkol Inf Andreas Yudhi Wibowo, serta perwakilan dari unsur Forkopimda lainnya.
“Kami dari Pemkab Kudus bersama TNI, Polri, dan Forkopimda mengucapkan selamat datang di Kudus, di kampung halaman bapak ibu semua,” kata Hasan saat menyambut para pemudik.
Meskipun perjalan mudik kali ini lebih lama dari perjalanan biasanya, Hasan bersyukur karena semua pemudik sampai Kudus dalam keadaan sehat.
Dengan wajah sumringah, Hasan berpesan agar para pemudik bisa menikmati lebaran Idulfitri di Kudus dengan senang dan bahagia.
“Yang penting bapak ibu sehat wal afiyat, bisa bertemu sanak saudara. Teman-teman yang kembali ke Kudus, bisa menikmati nuansa Idulfitri di kampung halaman, takbiran, salat Id, maupun ziarah bareng-bareng, dan merayakan Idulfitri dalam nuansa gembira,” ujar Hasan dengan penuh senyuman.
Dengan fasilitas mudik gratis oleh Pemkab Kudus ini pun diharapkan Hasan mampu membantu para pemudik dari Jakarta yang ingin berlebaran di Kudus.
Bila ada kekurangan dalam bantuan mudik gratis, hal itu akan menjadi bahan pertimbangan Pemkab Kudus dalam membantu program mudik gratis di tahun-tahun berikutnya.
“Mudah-mudahan bisa ditambah (kuota mudik gratis) di tahun-tahun berikutnya,” harap Hasan yang langsung diamini para pemudik.
Usai memberikan sambutan, Hasan mempersilakan para pemudik mengambil makanan ringan dan nasi kotak yang telah disiapkan Pemkab Kudus.
Bagi para pemudik yang tidak dijemput saudara atau keluarganya, Pemkab juga menyediakan dua armada bus sekolah yang siap mengantarkan para pemudik ke rumahnya masing-masing.
“Mohon doanya juga, semoga lebaran di Kudus bisa berjalan dengan aman, nyaman, dan semuanya dalam kondisi sehat,” pinta Hasan kepada semua pemudik yang datang malam ini.
Di sisi lain, para pemudik yang sampai di Kudus terlihat bahagia saat sampai di kampung halamannya. Raut wajah bahagia bercampur lelah karena perjalanan, terlihat jelas dari mereka yang kembali menapakkan kakinya di Kota Kretek.
Mereka yang datang pun banyak mengucapkan terima kasih atas bantuan mudik gratis yang difasilitasi oleh Pemkab Kudus. Mereka berharap, kuota mudik gratis bisa ditambah lagi untuk tahun mendatang.
- Batang Bersholawat Bersama Habib Bidin Untuk Doakan HUT Ke-59
- PPKM Darurat, Bupati Batang Padamkan 14 Titik Lampu Jalan Umum
- Tuti Roosdiono Sebar 11 Ribu Dosis Vaksin Tiga Daerah di Jawa Tengah