- Bupati Purworejo Apresiasi Peran Guru TK/PAUD
- Hujan Bukan Halangan, Ribuan Pecinta Sholawat Banjiri Pituruh Ampuh Bersholawat
- Bikin Geger Warga, Mayat di Sungai Bogowonto Dievakuasi
Baca Juga
Masyarakat Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah telah mendapatkan pemimpin baru.
Yuli Hastuti - Dion Agasi Setiabudi dinyatakan sebagai pemenang kontestasi pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024 kabupaten Purworejo, mengungguli Yophi-Lukman, dengan perolehan suara 235.374 suara atau 54,40 persen.
Dengan kemenangannya Yuli-Dion bakal mengikuti pelantikan serentak menjadi bupati dan wakil bupati untuk periode 2025-2030 yang akan dilakukan oleh Presiden Subianto, di Jakarta (20/02).
Dion, sang wakil bupati adalah politikus handal yang telah menjabat sebagai Ketua DPRD Kabupaten Purworejo periode 2019-2024.
Di periode yqng sama, Pria kelahiran Purworejo, pada 7 Juli 1989 ini juga menjabat sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Purworejo.
Dion juga telah membuktikan kemampuan dan ketrampilannya sebagai pemimpin legislatif. Maka kemudian Dion ingin mencoba peruntungan di ranah eksekutif.
Dengan berbekal pengalaman sebagai petinggi PDI perjuangan dan prestasinya sepanjang memimpin DPRD Purworejo memantapkan pilihan untuk mendampingi Yuli maju di Pilkada tahun 2024.
Untuk kepentingan tersebut Dion menyatakan pamit dan mundur dari jabatan anggota DPRD lantaran akan ikut dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (pilkada), usai dilakukan pelantikan sebagai pimpinan DPRD.
“Yang saya sampaikan yang pertama bahwa kemarin saya secara pribadi maju sebagai anggota DPRD di periode ini, dan Alhamdulillah sudah terpilih. Untuk itulah hari ini saya menuntaskan kewajiban untuk ikut dilantik. Karena taat pada peraturan perundang-undangan nanti saya akan mengundurkan diri sebelum 27 Agustus 2024 untuk mengikuti agenda pendaftaran calon kepala daerah," katanya beberapa waktu lalu.
Dion resmi menanggalkan jabatannya sebagai Ketua DPRD Kabupaten Purworejo untuk mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Purworejo mendampingi Yuli Hastuti dari partai Golkar.
Dalam perjalanan karier politiknya Dion mampu menjalankan perannya sebagai pemimpin legislatif, sekaligus sebagai perwakilan suara rakyat. Sehingga, Dion dikenal sebagai sosok yang dekat dengan masyarakat.
Sepanjang kiprahnya sebagai Ketua DPRD dan Ketua DPC PDI Perjuangan menunjukkan kemampuan dan komitmennya untuk terus membangun Kabupaten Purworejo ke arah yang lebih baik.
Selain sangat dekat dengan masyarakat, Dion yang masih berumur 36 tahun itu juga dikenal dekat dengan anakmuda. Bahkan, Dion tercatat sebagai pembina salah satu olahraga yang digemari anak muda yakni E-sport.
KOmitmen dan dedikasinya yang tinggi, Dion mampu mengenalkan E-sport ke masyarakat sebagai olahraga yang dapat membawa prestasi. Bahkan E-sports yang merupakan cabang olah raga baru di Kabupaten Purworejo dapat dikenal khalayak umum berkat bimbingannya.
Di awal kehadiran E-sport, Dion sangat antusias memfasilitasi kegiatan-kegiatan cabang olahraga yang berfokus pada game online ini.
Yang tak banyak diketahui, Dion yang lulusan Pasca Sarjana Universitas Diponegoro ini juga pernah bekerja sebagai junior editor di Kompas Gramedia pada 2011-2012.
- Bupati Yuli Lepas Purworejo Motortouring Volume III
- Dilepas Bupati Purworejo, 370 Personil Yonif 412 Bertolak ke Kongo
- Bupati Purworejo Apresiasi Peran Guru TK/PAUD