Dua kepala daerah di eks Karesidenan Surakarta yakni Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka dan Bupati Karanganyar Juliyatmono meminta agar masyarakat tenang.
- Revitalisasi Keraton Solo Fokus di Alun-Alun Utara dan Selatan Berkonsep Pedestarian
- Menteri Pratikno Puji Inovasi Working Space STP
- 11 Ribu Warga Muhammadiyah Ikuti Jalan Sehat Syiar Muktamar Solo
Baca Juga
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka meminta masyarakat tidak khawatir virus Covid-19 varian Omicron tersebut.
Meski disebut penyebarannya lebih cepat dibanding varian sebelumnya.
"Tenang saja, wes divaksin kabeh. Wong Omicron tidak seganas Delta, tenang saja," ucap Gibran, Minggu (19/12).
Pihaknya juga sudah melakukan antisipasi agar varian baru tersebut tidak menyebar. Semua Rumah Sakit (RS) di Kota Solo juga tetap disiagakan dengan meningkatkan kembali kapasitas tempat tidur untuk pasien Covid-19.
"Sudah kita antisipasi semuanya. Ditutup kabeh atau diperketat kabeh malah nanti ekonomi gak gerak," imbuhnya.
Terpisah Bupati Karanganyar Juliyatmono sebut Camat, Kades Babinsa, Babinkamtibnas dan perangkat desa dan Satgas Covid-19 lebih optimal lagi dalam pengawasan.
"Menanggapi masuknya varian varian baru bernama Omricon. Saya minta unsur Kabupatan hingga desa untuk cermat. Tidak ada varian baru dan adanya varian sehat,” tandas Juliyatmono.
- Acungan Jempol dari Bupati Karanganyar untuk Pemdes Berjo
- Bersih Desa Ruwahan, Tradisi Syukur Masyarakat Beji, Tawangmangu
- Jelang Ramadhan, Pj Bupati Karanganyar Survei Harga Kebutuhan Pokok