Penonton ANTV di empat daerah di Jawa Tengah sudah bisa menikmati siaran TV digital mulai 20 Juli 2023 pukul 24.00 WIB.
Manager Corporate Communication ANTV, Riyandri Tjahjadi mengatakan, sejalan dengan keputusan Kominfo mengenai peralihan sistem penyiaran digital dan penghentian sistem penyiaran televisi Analog Switch Off (ASO).
“Untuk dapat menikmati serial India Bhagya Lakshmi di siaran digital ANTV masyarakat hanya membutuhkan perangkat Set Top Box (STB),” ungkap Riyandri, dalam siaran rilisnya, Rabu (19/7).
Daerah tersebut meliputi Tegal UHF 36, Blora dan Pati UHF 40 serta Purwokerto UHF 25 dan sekitarnya.
“Dengan menambahkan STB yang dihubungkan ke televisi yang ada, sudah dapat kembali menikmati program-program kesayangan pemirsa,” ungkap Riyandri.
Dia mengajak, penonton segera scan ulang Set Top Box (STB) agar dapat terus menikmati serial India Bhagya Lakshmi tayang setiap Senin–Jumat mulai pukul 16.00 WIB dengan lebih bersih, lebih jernih dan lebih canggih.
“Jika belum berhasil menemukan siaran digital ANTV dapat melakukan scan ulang. Bisa menggunakan metode scan ulang otomatis atau metode manual dengan memasukan frekuensi UHF kota domisili pemirsa,” terang dia.
Dia menambahkan, memasang STB agar dapat menikmati siaran digital ANTV dimulai menyiapkan STB dan antena, memastikan TV dalam mode AV, memindahkan konektor antena biasa dari TV ke STB dan memasang kabel RCA atau video audio sesuai dengan warnanya di TV dan juga STB.
Kemudian, menyalakan STB, mengatur LCN dalam keadaan hidup/ON agar langsung memperoleh channel digital ANTV, memasukkan kode area atau kode pos daerah tempat tinggal dan klik pencarian otomatis.
Adapun sinopsis, Bhagya Lakshmi pada Rabu (19/7) diawali Lakshmi mengatakan kepada Shalu dia tidak bisa melupakan Rishi.
Disamping itu, Rishi merasa bersalah karena berpisah dengan Lakshmi. Kemudian, Pegawai bank mengatakan kepada Rishi dan Lakshmi bahwa akan lebih baik jika mereka membuka rekening bersama, mendengar itu mereka pun setuju.
Rishi kemudian mencoba untuk berbicara dengan Lakshmi, tetapi Lakshmi menyuruhnya untuk melupakannya. Rishi mengatakan pada Aayush bahwa dia ingin berbaikan dengan Lakshmi. Kemudian, kebingungan muncul atas kartu Hari Valentine.
Shalu mencoba meyakinkan Lakshmi untuk membaca kartu tersebut. Aayush mengatakan kepada Rishi bahwa ia memberikan kartu tersebut kepada Lakshmi, yang membuat Malishka sangat marah. Kemudian, Lakshmi menyadari bahwa kartu tersebut tidak dimaksudkan untuknya.
Kemudian, Neelam merasa bahwa Rishi dalam bahaya dan berdoa untuknya. Di bank, Rishi mencoba untuk berbicara dengan Lakshmi namun para perampok bank melaksanakan rencana mereka di saat itu juga.
Rishi mengatakan kepada Lakshmi bahwa bersama-sama, mereka akan menyelamatkan semua orang. Shalu dan Aayush tertangkap. Para perampok mencoba untuk membawa Lakshmi namun Rishi memprotes untuk menyelamatkannya. Rishi membantu Lakshmi melarikan diri. Kemudian, Malishka membuat keributan dan perampok menodongkan pistol ke arahnya.