Partai Gerindra tetap mengusung Ketumnya, Prabowo Subianto di Pemilihan Presiden 2019 nanti.
- Moeldoko Apresiasi Upaya LIPI Subang Tangani Stunting
- Gempa 7 SR Guncang Lombok, Berpotensi Tsunami
- Survei: Jokowi Lebih Disukai Ketimbang Prabowo
Baca Juga
Wasekjen Gerindra Andre Rosiade memastikan, tidak ada nama lain yang diusung sebagai capres selain Prabowo.
"Pak Gatot atau nama-nama lainnya tak pernah ada dalam radar Gerindra sebagai capres, tidak ada itu," ujar Andre menanggapi hasil survei The Initiative Institute yang dirilis kemarin (Minggu, 15/7).
Dalam rilis hasil survei The Initiative Institute disebutkan Gatot Nurmantyo merupakan figur tertinggi berlatar belakang militer yang mampu saingi Jokowi. Bahkan elektabilitas Gatot melebihi Prabowo.
"Kalau dari partai lain ya silakan, tapi kalau dari kami ya setelah era Pak Prabowo selesai baru bisa," tegasnya.
Politisi asal Sumatera Barat pun mempertanyakan hasil survei yang beredar tersebut.
Seharusnya partai yang menggiring capres, kok jadi capres yang menggiring partai. Partai Gerindra harusnya lebih tinggi dari capres," pungkas Andre.
- Moeldoko Apresiasi Upaya LIPI Subang Tangani Stunting
- Gempa 7 SR Guncang Lombok, Berpotensi Tsunami
- Survei: Jokowi Lebih Disukai Ketimbang Prabowo