Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan menggelar fit and proper test bagi bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati di kantor DPD PDI-P di Jalan Brigjen Katamso, Semarang, pada Minggu (7/7).
- Pengamat: Wabup Kudus Diskriminatif dan Arogan
- Pemkab Jepara Dorong UMKM Naik Kelas
- UNY Beri Pelatihan Digitalisasi UMKM dan Pemandu Wisata Blora
Baca Juga
Kantor DPD PDI-P yang dikenal dengan sebutan Panti Marhaen dihadiri oleh bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati dari DPC PDIP se-Jawa Tengah.
Bakal calon bupati maupun bakal calon wakil bupati yang mendaftar melalui partai banteng tersebut terlihat berada di aula untuk menanti panggilan fit and proper test dari panitia seleksi DPD PDI-P.
Mereka datang didampingi oleh pengurus DPC PDIP setempat maupun pendukung bakal calon.
Bakal calon yang hadir antara lain bakal calon Bupati Magelang Grengseng Pamuji, bakal calon Bupati Kudus Masan, bakal calon Bupati Pati Agus Sunarko, bakal calon Bupati Kendal Dyah Kartika Permanasari, dan bakal calon Bupati Sukoharjo Etik.
Salah satu bakal calon Bupati Pati, Agus Sunarko, mengaku optimis bisa mendapatkan rekomendasi dari partai.
Bakal calon Bupati Magelang, Grengseng Pamuji, menyatakan akan mengikuti arahan partai.
Hingga sore, beberapa bakal calon bupati maupun bakal calon wakil bupati masih menunggu giliran untuk mengikuti fit and proper test.
- Pengamat: Wabup Kudus Diskriminatif dan Arogan
- Pemkab Jepara Dorong UMKM Naik Kelas
- UNY Beri Pelatihan Digitalisasi UMKM dan Pemandu Wisata Blora