Gerilya pasangan calon (paslon) Capres Cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno di wilayah Soloraya, Jawa Tengah, makin masif.
- 'Ngelakoni' Program Ahmad Luthfi, Linearkan Pemerintahan Pusat dan Provinsi
- Bawaslu Kota Semarang Sosialisasikan Aturan Pemasangan Atribut Peserta Pemilu
- Ibunda Rober Christanto: Insya Allah Terpilih Menjadi Bupati Karanganyar
Baca Juga
Belum genap sebulan Sandiaga kembali mendatangi Soloraya. Dijadwalkan lagi tanggal 13 Januari 2019, menyambangi Sukoharjo dan Wonogiri. Capres nomor 02 Prabowo bulan ini juga dijadwalkan melakukan temu kader di Karanganyar dan Sukoharjo.
Mendapat perhatian khusus dari paslon Capres nomor 02, disambut antusias relawan dan kader parpol pengusung dan pendukung se Solo Raya, salah satunya dibuktikan dengan mendirikan posko-posko pemenangan.
Salah satu anggota Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Bambang Riyanto mengatakan, beberapa posko kemenangan inisiatif relawan dan kader parpol di daerah sudah banyak bertebaran berdiri.
Seperti di Kabupaten Sukoharjo, sebenarnya sudah banyak rumah-rumah warga dijadikan posko pemenangan sejak beberapa bulan terakhir. Berdirinya posko-posko ini memang tanpa seremonial," kata Bambang ditemui disela koordinasi internal, di Kantor DPC Gerindra Sukoharjo, Rabu (9/1).
Disebutkan Bambang, untuk wilayah Sukoharjo secara struktur intern partai, kepengurusannya sudah terbentuk mulai tingkat kabupaten, kecamata sampai tingkat desa atau kordes dengan menginduk pada Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) daerah.
Menurut Bambang, orientasi mendirikan posko bukan pada bentuk fisik, namun lebih pada gerakan masif. Banyaknya posko yang tersebar merupakan bagian dari alat memperjuangkan kemenangan Prabowo- Sandi khususnya di Sukoharjo dan Soloraya pada umumnya.
Yang jelas dengan cara ini kami berjuang agar Prabowo-Sandi memperoleh suara yang signifikan pada Pemilu 2019 mendatang," pungkas Bambang yang juga Caleg DPR RI dapil V Jateng dari Gerindra.
Mantan Bupati Sukoharjo dua periode ini juga optimis Prabowo Sandi bisa mendapat suara yang imbang di Soloraya yang disebut sebagai 'kandang banteng' kota kelahiran presiden rivalnya Paslon nomor 01.
- 'GAPRAK' Dukung Vivit-Umam
- DPRD Jateng : Jangan Pupuk yang Disubsidi, Tapi Gabah Dibeli Bulog Sesuai HPP Pemerintah
- Calon Gubernur Simon Petrus Kamlasi: Atasi Kekeringan Dan Sediakan Air Bersih