- Evakuasi Korban Pendaki Hilang Di Gunung Merbabu Dilakukan Pagi Ini
- Cikal Bakal Pembinaan Atlet Porprov Boyolali, Turnamen Kapolres Cup 2025 Resmi Dibuka
- Persebi Menang Banyak Saat AKBP Rosyid Hartanto Pimpin Pengamanan Laga Liga 4 Nasional
Baca Juga
Boyolali - Suasana penuh kehangatan dan kekeluargaan menyelimuti Mapolres Boyolali pada Rabu pagi (09/04), saat seluruh personel Polres Boyolali dan Polsek jajaran mengikuti kegiatan Halal Bihalal usai pelaksanaan Apel Konsolidasi Operasi Ketupat Candi 2025.
Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk mempererat silaturahmi, memperkuat soliditas, dan menumbuhkan kembali semangat pengabdian usai merayakan Hari Idulfitri 1446 H. Rangkaian acara berlangsung dengan khidmat dan penuh kebersamaan, diawali dengan saling bersalaman dan bermaaf-maafan antarpersonel, kemudian dilanjutkan dengan nonton bareng video kilas balik Operasi Ketupat Candi 2025 yang ditayangkan melalui videotron Siboba Polres Boyolali.
Kapolres Boyolali, AKBP Rosyid Hartanto, dalam arahannya menyampaikan bahwa kegiatan Halal Bihalal bukan sekadar tradisi, melainkan sarana penting untuk membangun budaya organisasi yang kuat dan harmonis di tubuh Polri.
“Momentum ini sangat baik untuk mempererat silaturahmi serta memperkuat sinergitas dan soliditas antar anggota. Setelah merayakan Idulfitri, mari kita kembali semangat menjalankan tugas, mengabdi kepada negara, dan melayani masyarakat dengan penuh dedikasi,” ujar Kapolres.
Kapolres juga mengajak seluruh jajarannya untuk menjaga kekompakan dan meningkatkan profesionalisme dalam setiap pelaksanaan tugas.
“Mari kita jadikan semangat Halalbihalal ini sebagai awal baru untuk memberikan pelayanan terbaik, tetap humanis, dan menjaga kepercayaan masyarakat terhadap Polri, khususnya Polres Boyolali,” tambahnya.
Sementara itu, Plt. Kasihumas Polres Boyolali, IPTU Winarsih, juga menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan tersebut dengan lancar dan penuh makna.
“Alhamdulillah, kegiatan Halalbihalal pagi ini berjalan hangat dan penuh keakraban. Ini menjadi momen indah yang mempererat rasa kebersamaan di antara seluruh personel Polres Boyolali. Semoga semangat ini terus terjaga dalam pelaksanaan tugas ke depan,” ujarnya.
Dengan digelarnya kegiatan Halalbihalal ini, Polres Boyolali kembali menegaskan komitmennya dalam membangun kultur organisasi yang solid, sehat, dan humanis, sejalan dengan semangat Polri Presisi dan pelayanan prima untuk masyarakat.
- Kunjungan Ke Pulau Tengah Karimunjawa: Kolaborasi Antara Pemerintah Dan Komunitas
- Penipuan Proyek Bodong Rp296 Juta, Diungkap Polres Tegal Kota.
- Bupati Purbalingga: Hari Otonomi Daerah Ke-29 Harus Diikuti Reformasi Birokrasi