Bupati Batang Wihaji menitipkan kelanjutan pembangunan Islamic Center di jalur Pantura, kecamatan Banyuputih, pada penerusnya. Saat ini, pembangunan Islamic Center baru mencapai tahap I.
- Malam Ini, Arus Balik di Kalikangkung, Lancar
- SAR: Garda Terdepan Dalam Operasi Kemanusiaan Jelang Lebaran 2025
- Masyarakat Diingatkan Ideologi Pancasila Dorong Suksesnya Pemilu Aman Dan Damai
Baca Juga
"Siapapun Pjnya (penanggung jawab Bupati) silakan dilanjutkan karena ini amanah warga, amanah ulama, amanah tokoh-tokoh masyarakat Batang, dan impian warga batang. Saya kira siapapun PJ nya, saya titip semoga bisa dilanjutkan sesuai peraturan perundang-undangan," kata politisi Golkar itu usai peresmian Islamic Center, Rabu (18/5).
Masa kepemimpinan Bupati Batang Wihaji dan Wakil Bupati Suyono akan berakhir pada 22 Mei 2022. Selanjutnya, hingga pemilu 2024, Kabupaten Batang akan dipimpin Pj Bupati.
Adapun pembangunan Islamic Center di eks Pangkalan Truk Banyuputih menelan anggaran APBD Rp 11,9 miliar. Pembangunan meliputi miniatur Kakbah, bangunan Safa Marwah, Gerbang dan pagar keliling.
Pada tahap II, pemkab Batang menyiapkan Rp 13,699 miliar.
"Selanjutnya (tahap II) akan membangun masjid gedung pertemuan penginapan dan piranti piranti yang lain," jelasnya.
Bupati berujar juga akan ada pembangunan sentra UMKM. Pihaknya pun mengundang mantan pedagang lama untuk mendaftar.
Di sisi lain, meski baru tahap I, Islamic Center sudah bisa digunakan untuk manasik haji. Masyarakat umum bisa menggunakan Islamic Center.
"Sementara untuk pengelolaan kami serahkan ke bagian kesra. Silakan bagi yang ingin menggunakan untuk menyurati Pemda," jelasnya.
- Bendungan Logung Ditarget Rampung September
- Sat Lantas Polres Karanganyar Anak TK Bhayangkari Beri Edukasi Tertib Lalu Lintas
- DIPA Polres Semarang Tahun 2023 Naik 4.45 Persen