Hujan deras disertai angin menyebabkan sebuah pohon tumbang di jalan Mayjend Sungkono, Desa Selabaya, Kecamatan Kalimanah, Kabupaten Purbalingga, Sabtu (30/12). Akibatnya lalu lintas sempat macet satu jam lebih dan tidak ada korban jiwa dalam musibah itu.
- Belum Rampung, Pembersihan Material Longoran Jalan Dilanjutkan Hari Ini
- Damkar Blora Berhasil Evakuasi Anak Sapi Tercebur Sumur
- Jenazah Ditemukan Di Sungai Ambarawa Adalah Rochimun Warga Dusun Baran
Baca Juga
Polisi dari Polsek Kalimanah datang ke lokasi kemudian melakukan evakuasi bersama warga dan petugas dari BPBD Purbalingga. Selain itu, polisi mengatur arus lalu lintas di jalur tersebut agar kendaraan khususnya sepeda motor pelan-pelan melintas.
Kapolsek Kalimanah Iptu Mubarok mengatakan akibat hujan deras disertai angin sebuah pohon jenis Mahoni di pinggir jalan Mayjend Sungkono tumbang. Peristiwa terjadi sekira jam 15.00 WIB.
"Diduga pohon tersebut telah lapuk dimakan usia, sehingga tumbang dan menutup jalan saat hujan turun disertai angin kencang," jelasnya.
BPBD Purbalingga bersama polisi dan warga kemudian mengevakuasi pohon tumbang. Dilakukan juga pengaturan arus lalu lintas di lokasi kejadian untuk mencegah kecelakaan.
"Setelah berlangsung kurang lebih satu setengah jam evakuasi pohon tumbang selesai. Jalan kembali normal dilalui kendaraan," ungkapnya.
Kapolsek mengimbau kepada masyarakat untuk waspada saat hujan deras disertai angin kencang karena potensi pohon tumbang dapat terjadi sewaktu-waktu.
- Dua Rumah Warga Kebumen Rusak Tertimpa Pohon Kelapa
- Bis Rombongan Wisata Pabrik Konveksi Polokarto Kecelakaan, Dikabarkan 17 Meninggal
- 20 Penumpang Selamat Masih Dalam Perawatan di Dua Rumah Sakit