Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-77, Polda Jateng beserta Polres jajaran melakukan bedah rumah kepada para anggotanya.
- MPR RI : Perbaikan Pengelolaan Museum Perlu Dukungan Semua Pihak
- MPR RI : Ketatkan Kembali Pengawasan Prokes Jelang Libur Akhir Tahun
- Tumbuhkan Nasionalisme, Eks Napiter Kibarkan Bendera Merah Putih di Gunung Sepikul Sukoharjo
Baca Juga
Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi menjelaskan kegiatan ini sudah dilakukan di 35 Polres. Ia menyebut, sebanyak 27 rumah sudah dilaksanakan pembedahan rumah para anggota yang kurang layak huni.
"Hari ini kita melakukan suatu rangkaian kegiatan dalam rangka HUT Bhayangkara ke-77, salah satu kegiatannya adalah bedah rumah. Total yang akan dibedah dan diperbaiki yakni 35 rumah di Polres jajaran Polda Jateng. 27 rumah sudah dilakukan perbaikan," ujar Luthfi saat melakukan peresmian bedah rumah di rumah PNA Itwasda Polda Jateng Joko Parjanto, Jalan Lamper Tengah Gang 3, Semarang, Selasa (27/6/2023).
Ia menuturkan bahwa kegiatan ini agar para anggota juga termotivasi kerja dalam menjalankan tugas Polri sesuai tugasnya masing-masing.
"Yang jelas kegiatan ini adalah dari kita untuk kita, dengan harpan dari kita untuk berbagi kemanusian kepada anggota agar termotivasi kerja," ujar Luthfi.
Ia juga menambahkan bahwa sudah memerintahkan Ditreskrimsus dan Karo SDM Polda Jateng untuk setiap bulan melakukan evaluasi kerusakan rumah anggotannya.
“Jadi kegiatan ini tidak dilakukan setahun sekali saat HUT Bhayangkara, nantinya setiap bulan akan kita laksanakan kegiatan bedah rumah kepada para anggota kami. Untuk itu, saya sudah memerintahkan anggota untuk melakukan evaluasi terhadap rumah anggota yang mengalami kerusakan," tandasnya.
- Kapolri Apresiasi Anak Mendongeng Kisah Polisi Jadi Pahlawan
- Ada Wacana Kenaikan Biaya Haji, Kemenag Solo Pastikan Tak Ada Calhaj yang Mundur
- Kodim 0733/BS Semarang Salurkan Bansos Tunai Rp 10,2 M untuk PKL