Ini Isi Surat Edaran Dari UNS Terkait Merebaknya Virus Corona

RMOLJateng, Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo mengeluarkan Surat Edaran bernomor: 1231/UN27/HK/2020 tentang kewaspadaan dini terkait wabah virus Corona (Covid-19).


Surat Edaran yang ditandatangani Rektor UNS Jamal Wiwoho berisi himbauan, terkait makin merebaknya wabah Covid-19 (Corona virus) yang mulai menyebar di berbagai belahan dunia termasuk di Indonesia.

Untuk mengantisipasi hal-hal yang diinginkan Jamal meminta kepada civitas akademika UNS untuk menunda perjalanan ke luar negeri. Khususnya ke daerah tujuan yang terdampak COVID-19.

"Pertama menangguhkan perjalanan ke  luar negeri untuk keperluan yang dapat ditunda, terutama di negara terdampak COVID-19," jelas Jamal, Senin (2/3).

Seandainya rencana perjalanan ke luar negeri yang sangat penting dan tidak bisa ditunda harus mendapatkan ijin diterima ijin dari Rektor atau pejabat lain yang ditunjuk Rektor.

Kemudian, bagi yang baru saja melakukan perjalanan ke luar negeri khususnya di negara terdampak agar lebih waspada dan jika merasa keluhan seperti demam, batuk, pilek hingga sesak, agar segera memeriksakan diri ke Rumah Sakit UNS.

Agar semua kalangan senantiasa membiasakan diri melakukan cara hidup sehat, dengan mencuci tangan menggunakan sabun, pembersih tangan berbasis alkohol.

"Juga menyediakan fasilitas cuci tangan pakai sabun di setiap tempat-tempat strategis," pungkasnya. [ard]