Ini Keseruan Roadshow Film Aruna dan Lidahnya Bersama Telkomsel di Sopar Mall Solo

Ada Dian Sastro, Nikolas Saputra dan Oka Antara yang menjadi ajang rebutan swafoto acara meet and greet Film Aruna dan Lidahnya, di Solo Paragon (Sopar) Mall Solo, Senin (24/9).


Ajang meet and greet yang digelar Telkomsel mendapat sambutan yang luar biasa. Ada dua kali sesi yakni khusus bagi pelanggan Telkomsel digelar di Coral Restorant Solo Paragon Hotel dan di Mall Paragon yang dihadiri masyarakat umum. nsemuanya mendapat antusiasme masyarakat pecinta film Indonesia.

SimPATI mengajak 50 pelanggan yang beruntung untuk meet and greet dengan Nicolas Saputra dan Oka Antara erta mengajak 100 pelanggan setia lainnya untuk nonton bareng film Aruna dan Lidahnya di Bioskop XXI Paragon Solo.

"Kegiatan meet and greet dan nonton bareng ini merupakan salah satu wujud penghargaan kepada pelanggan setia kami," kata Manager Digital Regional Expansion Jawa Tengah and DIY, Agung Paty Lupinto.

Untuk mengikuti meet and greet pelanggan terlebih dahulu mengaktifkan konten Aruna dan Lidahnya dengan menghubungi *500*36#. Pelanggan akan mendapatkan konten exclusive berupa photo dan video behind the scene selama proses pembuatan film.

Even ini diharapkan dapat meningkatkan engagement youth segment, brand awareness serta memperkenalkan konten dan layanan digital lifestyle Telkomsel kepada seluruh masyarakat.

Film bertemakan kuliner, persahabatan, cinta dan konspirasi ini bercerita tentang Aruna (Dian Sastrowardoyo) yang ditugaskan bekerja berkeliling ke empat kota Indonesia sambil bertualang kuliner bersama kedua temannya, Bono (Nicholas Saputra) dan Nad (Hannah Al Rashid).

Saat menjalani tugasnya, Aruna bertemu dengan mantan rekan kerja yang pernah ia taksir, Farish (Oka Antara). Keempatnya terlibat dalam perjalanan penuh percakapan yang mengungkapkan kisah kehidupan dan rahasia terpendam.