Nasib tragis dialami Karsono (41) warga RT 8 RW 2 Desa Maribaya, Kecamatan Karanganyar, Purbalingga.
- Dikabarkan Hilang, Seorang Lansia Ditemukan Tewas di Hutan Lereng Gunung Ungaran
- Pemuda di Kota Tegal Ditemukan Tewas Gantung Diri di Optik
- Banjir Di Sejumlah Titik Di Kota Semarang Mulai Surut, Mbak Ita Minta Semua Pihak Tetap Siaga
Baca Juga
Nasib tragis dialami Karsono (41) warga RT 8 RW 2 Desa Maribaya, Kecamatan Karanganyar, Purbalingga.
Korban yang bekerja sebagai penderes nira kelapa, tewas setelah terjatuh dari pohon kelapa dengan ketinggian 15 meter, Jumat (28/5).
Keterangan yang diperoleh di lokasi kejadian mengungkapkan, Karsono yang memiliki tanggungan keluarga tiga orang seperti biasa melakukan kegiatan menderes sekitar pukul 14.30 WIB.
Namun, diduga karena lepas pegangan batang kelapa, Karsono akhirnya terjatuh dari ketinggian sekitar 15 meter. Korban sempat berteriak minta tolong kepada tetangganya. Warga yang mengetahui kemudian membawa korban ke rumahnya yang berjarak sekitar 40 meter.
Korban sempat diberi minuman dan makanan, namun tidak bisa ditelan. Bahkan, makanan yang ditelan dimuntahkan.
Sekitar pukul 15.00 WIB, pihak keluarga korban berniat membawa korban ke rumah sakit. Namun, belum sempat dibawa ke rumah sakit, korban keburu meninggal dunia.
Hasil pemeriksaan medis, korban mengalami patah tulang leher dan tidak ada tanda-tanda penganiayaan.
"Setelah bermusyawarah dengan aparat keamanan, korban kemudian diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan," kata Camat Karanganyar Praptono.
- LKBPH PWI Buka Klinik Hukum Ramaikan HPN 2025
- Bayi Cantik Diduga Sengaja Dibuang di Hutan, 2 Warga Berniat Adopsi
- Ponsel Tiga Warga Desa Wadas Disita Polisi