Kalapas Batang Dipimpin Pejabat Baru

Rindra Wardhana (kanan) melakukan Sertijab dengan kalapas kelas II B Batang yang baru, Jose Quelo
Rindra Wardhana (kanan) melakukan Sertijab dengan kalapas kelas II B Batang yang baru, Jose Quelo

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Batang kini punya pimpinan baru. Jose Quelo datang menggantikan Rindra Wardhana menjabat selama 3 tahun 9 bulan.


Rindra Wardhana pindah menjadi Kalapas Kelas IIA Narkotika Nusakambangan.

"Saya petakan dulu mana saja yang akan jadi skala prioritas. Yang jelas Blok Santri Darut Taubah tetap dijaga eksistensinya karena merupakan salah wujud kesuksesan Lapas Batang dalam melakukan pembinaan bagi Napi," kata Jose Quelo usai serah terima jabatan, Kamis (19/10).

Ia bercerita sudah pernah bercerita di Cilacap, Nusakambangan, Kalimantan Barat hingga Karutan Kelas IIA Ambon. 

Jose menyiapkan, program untuk Lapas Kelas II B Batang yaitu layanan satu pintu. Dirinya mengaku berkonsentrasi meningkatkan layanan pemasyarakatan.

"Nanti akan kami buat layanan 1 pintu, karena semua harus serba efektif dan efisien," ujarnya.

Serah terima jabatan dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Jateng, Kadiyono, di Aula Lapas Kelas IIB Batang.

Total ada lima UPT Kemenkumhan Jateng di eks Karesidenan Pekalongan yang menjalani Sertijab. Kepala Lapas Kelas II B Batang dari Rindra Wardhana ke Jose Quelo.

Lalu, Kepala Lapas Kelas IIB Tegal dari Yugo Indra W ke Haryono, Kepala Lapas Kelas II B Slawi dari Winarso ke Karyono.

Kemudian Kepala Rutan Kelas II A Pekalongan dari Anggit Yongki Setiawan ke Sastra Irawan. Kemudian Kepala Rupbasan Kelas I Pekalongan dari Rudi Hartono ke Donny Setiawan.