Kasus pencurian dengan kekerasan bermodus begal terjadi di Jalan MT Haryono Rabu (14/2) sekira pukul 01.00 dini hari. Pelaku yang berjumlah lebih dari 7 orang ini merampas sepeda motor Yamaha Vega H -6113-WP milik warga Tambak Mulyo, Tanjung Mas, Semarang Utara.
- Guru Agama Cabul di Batang Masih Terima Gaji PNS
- Nyusul Joko Santoso, Adi Wahyono Juga Dijebloskan ke Lapas Sukamiskin
- Gesit! Polisi Berhasil Amankan Pelaku Pengeroyokan Tewaskan Mahasiswa Udinus
Baca Juga
Kapolsek Semarang Timur Iptu Agil Widyas saat dikonfirmasi membenarakan peristiwa perampasan tersebut. Korban bernama Ande Ilhamul Wafa (37) yang saat itu melintas di Jalan Mataram hendak pulang ke rumahnya.
"Korban Sempat melapor ke Polsek Semarang Tengah, namun karena kejadian masuk ke wilayah kami dan sudah diarahkan ke sini. Namun karena kondisi korban masih dalam perawatan di RSUP Dr Kariadi, korban belum melapor secara resmi," ungkljkap Iptu Agil saat ditemui di kantornya Rabu (14/2).
Sementara dari keterangan saksi Slamet (60) penjual bakmi jawa di trafick light pertigaan Mataram-Pringgading-Ligu mengatakan bahwa korban diapit ditengah saat berhenti di lampu merah oleh 5 sepeda motor yang dkendaraai oleh remaja tanggung.
"Korban dipepet dan dipukuli beramai-ramai dan diinjak injak, warga sekitar tahunya itu antara teman makanya tidak berani mendekat," ungkap Slamet.
Akibatnya korban yang sehari-harinya berprofesi sebagai tukang service AC mengalami sejumlah luka di bagian wajah dan tangan dan hingga kini masih menjaani perawatan.
- Polrestabes Semarang Gerak Cepat Ringkus Pelaku Pembunuhan Wanita Di Kolong Kamar Hotel
- Tawuran Terjadi Berturut-turut Beberapa Hari, Kapolsek Semarang Utara: Pelakunya Sudah Kita Amankan
- Satlantas Polres Wonogiri Tangkap Pelaku Laka Tabrak Lari