Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) se-Solo Raya sepakat menyeragamkan aturan terkait kegiatan malam pergantian tahun baru untuk menekan laju penularan Covid 19.
- Konser Dewa 19 Meriah, Bupati Juliyatmono Naik Panggung Duet Lagu Separuh Nafas
- Pemkab Karanganyar Luncurkan Logo HUT ke 106
- Bupati Juliyatmono Ingatkan Kades Fokus Bangun Desa
Baca Juga
Mereka menggelar Silaturahmi dan Rakorwil Kepala Daerah se-Solo Raya di rumah dinas Bupati Karanganyar, sepakat membuat regulasi yang seragam.
Danrem 074/Warastratama, Surakarta, Kolonel Inf Rudy Saladin sebagai fasilitator mengatakan, dari pertemuan ini ada kesepakatan aturan yang akan dikeluarkan oleh kepala daerah se-Solo raya.
"Oleh karena itu kesepakatan yang dikeluarkan diharapkan dapat berjalan di setiap wilayah," jelasnya kepada wartawan, Rabu (22/12) sore.
Poin yang dihasilkan dalam rakor tersebut diantarnya mengevaluasi pelaksanaan penanganan Covid -19 di Solo raya khususnya. Termasuk bagaimana akselerasi percepatan vaksinasi yang sudah melebihi target.
"Selain itu juga membahas bagaimana rencana penanganan Nataru di kawasan Solo Raya," ucapnya.
Bupati Karanganyar Juliyatmono menambahkan para kepala daerah di kawasan Aglomerasi Solo Raya sepakat untuk menutup semua alun-alun di wilayah Soloraya untuk mengantisipasi kerumunan yang bisa saja terjadi saat pergantian tahun.
"Kami sepakat di masing-masing kabupaten kota di Soloraya dan sejumlah area publik di malam tahun baru kita tutup," ungkap Juliyatmono
Dirinya berpesan kepada masyarakat bisa menyesuaikan dengan keputusan bersama yang sudah diambil, untuk meminimalisir penyebaran Covid-19.
"Yang paling tepat masyarakat menikmati pergantian malam tahun baru dengan keluarga di rumah dan memohon agar tahun depan jauh lebih baik dan pandemi Covid 19 segera berlalu," pungkasnya.
- Acungan Jempol dari Bupati Karanganyar untuk Pemdes Berjo
- Bersih Desa Ruwahan, Tradisi Syukur Masyarakat Beji, Tawangmangu
- Jelang Ramadhan, Pj Bupati Karanganyar Survei Harga Kebutuhan Pokok