Ketua DPRD Salatiga Ingatkan DKK Tambah Titik-titik Vaksinasi Massal

Vaksinasi massal bagi lansia di Puskesmas Sidorejo Lor Salatiga.
Vaksinasi massal bagi lansia di Puskesmas Sidorejo Lor Salatiga.

Ketua DPRD Salatiga Dance Ishak Palit mengharapkan agar Dinas Kesehatan Kota (DKK) Salatiga menambah titik-titik pelaksanaan vaksinasi massal di Salatiga.


Yang dilontarkan Dance ini bercermin dari pelaksanaan vaksinasi massal bagi lansia di Puskesmas Sidorejo Lor Salatiga, hingga menimbulkan kerumunan.

Dance pun mencoba memberikan solusi dengan memberikan tips agar kegiatan vaksinasi massal dipecah di sejumlah titik.

"Kalau sampai terjadi kerumunan seperti yang terjadi di Puskesmas Sidorejo Lor, ada baiknya dipecah lagi titik-titik pelaksanaan vaksinasi massal," jaga Dance kepada wartawan di Gedung DPRD Salatiga, Selasa (27/7).

Sehingga, lanjut dia, tidak hanya terpusat di satu Puskesmas saja atau satu titik saja.

Dengan melibatkan Kelurahan serta menerjunkan langsung tenaga kesehatan (Nakes) menjadi sebuah solusi saat ini, disaat masyarakat antusias ingin mengikuti anjuran pemerintah untuk divaksin.

"Kalau perlu dipecah sampai tingkat kelurahan. Jadi itu bagian dari upaya melancarkan pelaksanaan vaksinasi massal," paparnya.

Yang menjadi point saat ini, antusiasme masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi sejalan dengan penerapan Protokol Kesehatan (Protkes) Covid-19.

"Terpenting kita berupaya jangan sampai timbul kerumunan. Dan pada dasarnya, kita sangat mengapresiasi antusiasme masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi. Namun harus juga diperhatikan jangan sampai justru menimbulkan masalah baru seperti berkerumun tadi," pungkasnya.

Sebelumnya, sejak Selasa (27/7) pagi ratusan warga beralamat di kawasan Kecamatan Sidorejo Salatiga berbondong-bondong mendatangi Puskesmas Sidorejo Lor Salatiga untuk mengikuti anjuran vaksinasi massal sesuai undangan yang mereka terima.