KPU Karanganyar Terima Logistik Berupa Bilik Suara

Pembongkaran logistik berupa bilik suara. Dian Tanti/RMOLJateng
Pembongkaran logistik berupa bilik suara. Dian Tanti/RMOLJateng

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karanganyar mulai menerima logistik berupa bilik suara untuk kebutuhan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 yang akan digelar pada 27 November mendatang.


Selain bilik suara, masih banyak lagi logistik yang akan diterima secara bertahap seperti kotak suara, surat suara juga logistik pendukung lainnya. 

Logistik tersebut diterima oleh Ketua dan Komisioner KPU, perwakilan Bawaslu dan didampingi pihak kepolisian.

Divisi Perencanaan Data dan Informasi Devid Wahyuningtyas sampaikan pengiriman logistik kali ini merupakan tahap pertama berupa bilik suara. 

"Kemarin yang baru datang adalah bilik suara. Jumlahnya ada 5.378," jelasnya Selasa (17/9). 

Logistik yang diterima tersebut kemudian disimpan di gudang yang disewa oleh KPU Karangannyar di wilayah Papahan, Tasikmadu.

Disinggung soal keamanan logistik, KPU memastikan gudang itu terjaga dengan baik. Selain mendapatkan penjagaan oleh pihak Kepolisian, KPU sendiri juga menempatkan penjaga di gudang tersebut. 

"Pastinya pengaman pengamanan kan memang tupoksi Kepolisian, namun kami juga memasang CCTV dan ada penjaga gudangnya juga," pungkasnya.