Kudus Kehilangan Salah Satu Putra Terbaiknya

Kepala Dinas PUPR Kudus Meninggal Dunia
Kepala Dinas PUPR Kudus, Arief Budi Siswanto, Meninggal Dunia, Jumat (18/04). Istimewa
Kepala Dinas PUPR Kudus, Arief Budi Siswanto, Meninggal Dunia, Jumat (18/04). Istimewa

Kudus - Kabar duka datang dari lingkungan Pemerintah Kabupaten Kudus dengan meninggalnya Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kudus, Arief Budi Siswanto, ST.

Kepala Dinas PUPR ini meninggal dunia dalam usia yang masih relatif muda, yaitu 53 tahun, akibat serangan jantung pada Jumat (18/04) dini hari. Diketahui bahwa almarhum meninggalkan seorang isteri dan dua orang anak.

Almarhum Arief Budi Siswanto dikenal sebagai sosok yang dihormati dalam dunia pemerintahan Kabupaten Kudus. Sebagai seorang ASN, beliau menjalankan tugasnya dengan baik dan penuh dedikasi, tanpa ada tanda-tanda sakit sebelumnya. Kepergian beliau tentu meninggalkan duka mendalam bagi rekan-rekan kerja, keluarga, dan seluruh masyarakat Kabupaten Kudus.

Jenazah almarhum direncanakan akan dimakamkan pada hari Jumat di Tempat Pemakaman Jolondoro, Dukuh Tersono, di kediamannya di Desa Garung Lor.

Arief Budi Siswanto menjabat sebagai Kepala Dinas PUPR Kabupaten Kudus sejak 26 April 2021. Yang bersangkutan dilantik oleh Bupati Kudus saat itu HM Hartopo setelah berhasil terpilih dalam Seleksi Terbuka JPT. 

“Kami menyampaikan duka cita yang mendalam. Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan,” ujar salah satu pejabat Pemerintah Kabupaten Kudus.

Ucapan belasungkawa dan doa pun mengalir dari berbagai pihak yang merasa kehilangan atas kepergian sosok pemimpin yang bersahaja ini.

Selamat jalan, Pak Arief Budi Siswanto. Semoga amal ibadah yang telah dilakukan selama ini diterima di sisi-Nya dan dilimpahkan rahmat serta maghfirah. Turut berduka cita atas kepergian beliau dan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan.