Bupati Kendal Dico Ganinduto dan artis Raffi Ahmad makin sering menunjukkan kebersamaan bareng di suatu pertemuan atau acara tertentu. Sinyal serius maju di Pilgub Jateng?.
Seperti yang terlihat dalam acara UMKM yang digelar Pemkab Kendal, baru-baru ini. Keduanya nampak begitu mesra dan antusias memberikan arahan kepada para peserta dan warga yang hadir.
Bahkan, saking akrabnya, keduanya terlihat seperti hadir untuk memeriahkan acara tapi terkesan tengah memperkenalkan diri sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur bakal maju di Pilgub Jateng 2024.
Aura berpasangan kian kuat setelah Dico juga kerap memosting kebersamaannya dengan Rafi di akun media sosial pribadi Bupati Kendal tersebut.
Tetapi, sinyal Dico dan Raffi bakal maju Pilkada Jateng tentunya tak bisa dilihat sebatas dari pertemuan-pertemuan keduanya saja semacam itu. Patut ditunggu, seperti apa kelanjutan ceritanya?.
- DPRD Jateng Bentuk Sinergitas Insan Media di Era Disrupsi
- KPU Jateng Tetapkan Luthfi-Yasin Kepala Daerah Hasil Pilkada 2024
- Komisi B DPRD Jateng Dukung Upaya Pemkab Rembang Tingkatkan Minat Generasi Muda Menjadi Petani Milenial