DPRD Jawa Tengah memberikan apresiasi atas keseriusan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jateng akselerasi pembangunan desa berhasil terwujud dan berdampak nyata untuk masyarakat.
- DPRD Jateng Sambut Kembalinya Status Bandara Ahmad Yani
- Tanggulangi Kemiskinan, Komisi A DPRD Jawa Tengah Beri Saran Daerah Bisa Kelola CSR Untuk Mengatasi Kemiskinan
- Ramadhan dan Lebaran, Ketua DPRD Jateng Ingatkan Kondisi Ekonomi Mudah Bergejolak
Baca Juga
Wakil Ketua DPRD Jateng Sarif Abdillah mengatakan, tentu punya keinginan besar seluruh konsistensi pekerjaan sejalan dengan target. Sehingga, daerah memperoleh keuntungan terutama ada hasil mampu diraih sebagai tujuan guna kebaikan masyarakat.
"Hasil sebuah proses tentu dimulai konsistensi. Jika seluruh lini terlibat saling melengkapi maka akan memberikan ketercapaian sebagai tujuan berhasil diperoleh, untung bentuk komitmen akan dirasakan sendiri masyarakat," jelas Sarif, Selasa (29/4).
Meskipun tak terlepas dari upaya pemerintah daerah, DPRD Jateng, lanjut Wakil Ketua ini, juga turut mengajak masyarakat ikut mendukung melalui perannya sebagai masyarakat. Hal itu, kata Sarif, dapat dilakukan masyarakat dengan kreatif mengelola potensi yang ada menjadi besar.
Menurut Sarif, wilayah desa dimanapun memiliki potensi luar biasa tetapi tidak terkelola. Disitulah, masyarakat perlu terlibat memajukan daerahnya sendiri menggunakan konsep sesuai keinginan demi hasil dinikmati bersama.
"Sepenuhnya pengelolaan di tangan masyarakat tidak ada hubungannya dengan pemerintah daerah. Dikembalikan lagi, masyarakat mengelola sendiri sumber daya yang ada dan hasilnya juga dinikmati sendiri," jelas Sarif.
- Bupati Rembang Bagi-bagi Ratusan Alsintan ke Kelomtan
- Luthfi Ingatkan Kades Tak Sendirian
- Warga Wirosari Grobogan Temukan Mayat Lansia Mengapung di Tanggul