Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah RI Teten Masduki menyebut hilirisasi melibatkan UMKM harus didukung oleh sistem pembiayaan dari perbankan.
- Kepala Koperasi Salatiga : Koperasi Modern Harus Satu Platform
- Peringati Maulid Nabi dan Hari Santri 2021, Semen Gresik Serahkan Bantuan untuk LPTPQ Nurul Huda
- Tiket Kereta Api Arus Balik di Wilayah Daop 4 Masih Tersedia
Baca Juga
“Kalau produk UMKM sudah diserap industri kan sudah ada kepastian harga dan pasar, jadi potensi (pembiayaan) macet juga kecil,” kata Teten di BNI UMKM Festival di The Grand Ballroom Gumaya Hotel, Semarang, Selasa (8/8).
Dia mengatakan, salah satu kendala dalam pengembangan UMKM berkaitan dengan pembiayaan. Upaya untuk mengatasi halangan tersebut dengan membentuk klaster UMKM.
“UMKM yang terhubung dalam rantai pasok industri. Klaster UMKM tersebut bisa mendapatkan pembiayaan hingga Rp500 juta dengan bunga rendah,” terang dia.
Dalam kesempatan tersebut, Menkop Teten mengapresiasi keiayan UMKM BNI Festival dalam mendukung UMKM meningkatkan kualitas produk dan memperluas akses pasar.
“Dukungan BNI dari segi pembiayaan, pendampingan mempertemukan dengan buyers (pembeli),” terang dia.
Direktur Retail Banking Bank Negara Indonesia, Putrama Wahju Setyawan mengatakan, BNI mendukung UMKM berkembang melalui penyaluran kredit peningkatan kapasitas usaha.
“Saat ini, total portofolio kepada UMKM sebanyak Rp117,9 triliun yang dinikmati oleh lebih dari 449 ribu debitur,” terang dia.
Selain itu, BNI juga aktif sebagai salah satu bank penyalur kredit usaha rakyat (KUR) dengan total penyaluran hingga saat ini sebesar Rp154 triliun kepada lebih dari 1,4 juta debitur.
"Program BNI Xpora menawarkan beragam layanan digital bisa digunakan pelaku UKM dari berbagai tingkatan,” kata dia.
BNI Xpora, lanjut dia, adalah solusi digital dikembangkan oleh BNI menyasar pelaku UKM untuk meningkatkan kapasitas bisnis.
“BNI adalah bank milik negara berfokus mendorong UMKM go global, melalui Xpora agar UMKM naik kelas,” kata dia.
Selain Xpora, lanjut dia, BNI memiliki layanan mobile banking untuk mempermudah nasabah, termasuk pelaku UKM memiliki perputaran transaksi cepat, dalam bertransaksi keuangan.
BNI Mobile Banking menawarkan layanan keuangan lengkap dalam satu platform, atau all-in-one. Mulai dari cek saldo, transfer, hingga pembelian produk investasi dan pembayaran berbagai macam kebutuhan sehari-hari seperti tiket transportasi dan tagihan seluler.
Nasabah pun dapat melakukan berbagai jenis transaksi dalam negeri maupun antar negara melalui platform ini tanpa harus berkunjung ke cabang.
BNI juga memiliki layanan BNIDirect, yaitu electronic cash management BNI secara khusus ditujukan mempermudah segala aktivitas keuangan nasabah terkait informasi transaksi di rekening perusahaan.
“Beberapa fitur menarik mempermudah transaksi keuangan nasabah pada BNIDirect. Dia antaranya online opening account, Giro Multi Currency, solusi API BNIDirect, BNIDirect KCLN dan berbagai fitur terbaru melengkapi BNI Trade Online sebagai solusi transaksi trade finance secara digital,” kata dia.
- Ramadhan Berbagi, Semen Gresik Beri Santunan dan Bingkisan kepada 384 Anak Yatim Piatu di Rembang dan Blora
- All New Xenia Bisa Ditebus Mulai Rp193 Jutaan
- Gandeng WWF Indonesia, Samsonite Kembali Gelar Luggage Trade-In untuk Pengembangan Lingkungan Berkelanjutan