Modal Tuan Rumah, Persiku Kudus Sesumbar Menangi Liga 3 Nasional

Lima Tim Siap Merumput Di Stadion Wergu Wetan Kudus Dalam Putaran Liga 3 Nasional 2024 Di Stadion Wergu Wetan Kudus. Arif Edy Purnomo/RMOLJawaTengah
Lima Tim Siap Merumput Di Stadion Wergu Wetan Kudus Dalam Putaran Liga 3 Nasional 2024 Di Stadion Wergu Wetan Kudus. Arif Edy Purnomo/RMOLJawaTengah

Kesempatan emas sebagai tuan rumah penyelenggaraan Liga 3 Nasional 2024, bakal dimanfaatkan Persiku #Kudus untuk bisa lolos dalam putaran kompetisi itu. Sebagai tuan rumah, tim sepak bola kebanggaan masyarakat Kudus, siap menjamu 5 tim saat merumput di Stadion Wergu Wetan Kudus.  

Sesuai jadwal yang ditentukan, putaran Liga 3 Nasional 2024 yang memasuki babak 80 besar di Grup I, pertandingan diputar mulai Selasa (30/4) hingga 8 Mei 2024.

Kepastian jadwal pertandingan terungkap, saat pers conference Panitia Penyelenggara Liga 3 Nasional bersama awak media, aula Yayasan Nusantara Satu di Kecamatan Mejobo Kudus, Senin petang (29/4).

Sebanyak 5 tim bakal merumput di Stadion Wergu Wetan Kudus. Yakni tim tuan rumah Persiku Kudus dan Persipu FC (Persatuan Sepakbola Inspirasi Pemuda). Selain itu, diikuti PS Polmas (Persatuan Sepakbola Polewali Mandar dan Sekitar), Persipal (Persatuan Sepak Bola Indonesia Palu) serta 757 Kepri Jaya FC.

Dalam Liga 3 putaran nasional tahun 2023-2024 kali ini, tim tuan rumah Persiku Kudus siap melawan 4 tim yang tergabung di Grup I. Adapun jadwal pertandingannya yakni Persiku akan melawan Persipu FC (30/4), Persiku Vs Persipal FC (2/5) Mei, Persiku menjamu 757 Kepri Jaya FC (6/5) dan Persiku melawan PS Polmas (8/5).

Dengan diuntungkan bermain di kandang sendiri, tim sepak bola berjuluk Macan Muria ini siap berjuang mati-matian untuk mendapatkan poin pertama. Terlebih persiapan para pemain Persiku Kudus juga telah digembleng maksimal.

"Kami mempersiapkan dengan maksimal. Dan kami berharap meraup poin penuh dalam laga perdana. Baik itu pelatih dan pemain, kami siap memberikan yang terbaik bagi masyarakat Kudus," ujar Asisten Pelatih Persiku Kudus, Muhammad Syaiful Annas.

Tidak hanya itu, Annas bersama kepala pelatih Persiku Kudus yakni Denny Rumba, telah menyiapkan 27 pemain terbaiknya untuk menunjukkan performa terbaik saat merumput di stadion sepak bola kebanggan warga Kudus. Selama pertandingan berlangsung, Persiku menerapkan polanya menyerang dan wajib menang.

Dalam kesempatan yang sama, kesiapan yang sama juga ditunjukkan Persipu FC yang mengawali partai pembuka menghadapi Persiku Kudus.

“Kami juga telah mempersiapkan secara maksimal. Dalam pertandingan perdana, kami bakal menunjukkan permainan terbaik di depan public masyarakat Kudus," terang Asisten Pelatih Persipu FC, Adixi Lenzivio.

Kedatangan di Kota Kudus, Adixi mengaku 20 orang pemain yang memperkuat skuad Persipu FC. Selain itu, Persipi juga diperkuat 3 pemain nasional, salah satunya Andro Levandi.

"Memang hingga saat ini, kami belum menjajal lapangan (Stadion Wergu Wetan Kudus). Namun, saat pemanasan sebelum pertandingan berlangsung, kami siap meng-exsplor lapangan," terang Adixi.