Seorang nelayan di Amerika Serikat berhasil menangkap seekor ikan aneh yang mempunyai gigi seperti manusia.
- Taruna Militer dan Anggota TNI Membanggakan Di Kancah Internasional
- Pesta Ultah Barack Obama jadi Bulan-bulanan Karena Undang Ratusan Tamu
- Rusia Dilanda Banjir Besar
Baca Juga
Dilansir dari Kantor Berita RMOL, gambar makhluk itu dengan cepat menjadi viral di seluruh dunia setelah diposting di halaman Facebook Jeanette's Pier - tujuan memancing populer sekaligus sekolah memancing di North Carolina.
Makhluk aneh tersebut telah diidentifikasi sebagai ikan kepala domba.
Spesies ini dikenal karena mulutnya yang keras dan beberapa baris geraham yang digunakannya untuk membantu menghancurkan cangkang mangsanya, yang meliputi tiram, kerang, dan kepiting.
Nathan Martin, nelayan yang menangkap ikan aneh tersebut mengatakan kepada media lokal bahwa perjuangannya mendapatkan hewan dengan mulut penuh gigi itu adalah sesuatu yang menyenangkan.
“Ini pertarungan yang sangat bagus saat berjuang mendapatkannya, itu tangkapan yang sangat bagus, dan rasanya sangat menyenangkan,” katanya kepada McClatchy News .
Beberapa pengguna Facebook berkomentar bahwa ikan itu memiliki gigi yang lebih baik daripada yang mereka miliki, sementara yang lainnya mengatakan bahwa ikan tersebut bisa menawarkan solusi gigi murah.
- Paris AIAS: Puncak Ganasnya Perang Teknologi AI Di Tingkat Global
- Bintang Tinju Manny Pacquiao Siap Jadi Capres Filipina 2022
- Retno: Indonesia Dukung Penuh AICHR Proteksi HAM Di ASEAN